Tingkatkan Profesionalisme,Yonif Raider 700/WYC Gelar Latihan Operasi Khusus

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka membentuk satuan yang handal dan profesional disertai dengan semangat juang yang tinggi diperlukan latihan secara kontinyu dan berkesinambungan.

Untuk memperoleh kemampuan dan keterampilan yang mumpuni tersebut Batalyon Infanteri (Yonif) Raider 700/Wira Yudha Cakti menggelar latihan puncak satuan yakni Latihan Pemantapan Raider.

Latihan ini diselenggarakan oleh Rindam XIV/Hasanuddin, bertemakan “Yonif Raider 700/WYC melaksanakan operasi khusus di wilayah Kodam XIV/Hasanuddin0 dalam rangka mendukung tugas pokok Kodam XIV/Hasanuddin untuk menegakkan kedaulatan wilayah NKRI”.

Latihan Pemantapan Yonif Raider 700/WYC tersebut dibuka (briefing awal) oleh Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi S.IP, M.SI di Mako Yonif Raider 700/WYC, Jalan Perintis Kemerdekaan, Jumat (25/10).

Pangdam dalam sambutannya mengatakan, bahwa tujuan dari latihan pemantapan ini untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan satuan Yonif Raider 700/WYC dalam melaksanakan tugas operasi bersifat khusus. “Ingat, latihan itu merupakan kesejahteraan prajurit,” tegasnya.

Pangdam pun memerintahkan kepada penyelenggara dan para pelatih agar melaksanakan latihan secara sungguh-sungguh dan bertanggung jawab.

“Latih para prajurit dengan keras, disiplin dan terukur, jangan asal jalan,” imbuh Pandam.

Lebih lanjut Pangdam mengingatkan agar dalam pelaksanaan latihan senantiasa menjaga keaaman, baik personel maupun materiil untuk menghindari kerugian yang tidak diinginkan.

Usai pembukaan dilanjutkan dengan pemeriksaan alat dan perlengkapan pendukung latihan guna mengetahui kesiapan materiil yang akan digunakan.

Turut mendampingi Pangdam, Irdam Kolonel Inf Bahram, Danrindam Kolonel Inf Agung Leo Priyo S selaku Danlat, para asisten, para Kabalakdam dan Komandan satuan di wilayah jajaran Kodam Hasanuddin sekitat Makassar.

Penulis : Edi

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lurah Bakung Gelar Rapat Persiapan Pemilu Raya RT/RW se – Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kelurahan Bakung, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar baru saja menggelar rapat persiapan pemilihan Ketua RT dan Ketua RW se-Kota Makassar yang akan digelar dalam waktu dekat, Sabtu (15/11/2025). Rapat persiapan Pemilu Raya tersebut dihadiri oleh Lurah Kelurahan Bakung, Nani Handayani, SH, Kasi Pemerintahan, Binmas, Babinsa, staf Kelurahan, tokoh masyarakat, dan para Pjs Ketua […]

Read more
Makassar SULSEL

Bunda Pustaka SD Negeri Borong dan PMI Makassar Gelar Donor Darah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Berani Donor Darah, Berani Berbagi Kehidupan.” Begitulah bunyi poster kegiatan donor darah yang disebarkan oleh pengurus Bunda Pustaka SD Negeri Borong di grup sekolah dan media sosial. Kegiatan donor darah oleh Bunda Pustaka yang mendapat dukungan Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, M. Amin Syam, S.Pd, Gr ini diadakan di Perpustakaan Gerbang […]

Read more
Makassar SULSEL

Camat Mamajang Hadiri Pelantikan Ketua TP. PKK Kelurahan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Camat Mamajang, Andi Irdan Pandita, S.STP., M.Si, mendampingi Ketua TP PKK Kecamatan Mamajang, Andi Syarti Irdan, S. Psi, pada Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Ketua TP PKK Kelurahan se-Kecamatan Mamajang, yang dirangkaikan dengan Pengukuhan Ketua Bunda PAUD Kelurahan se-Kecamatan Mamajang yang berlangsung di Aula Kantor Camat Mamajang, Kamis (13/11/2025). Kegiatan ini merupakan […]

Read more