Usai Bertemu Presiden, Prabowo Ditodong Foto Pose Saranghaeyo Bareng Pewarta Istana

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Momen menarik terjadi usai Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menghadap Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin. Setelah diwawancara pewarta Istana, Prabowo kemudian ditodong untuk berpose bersama mereka.

Prabowo sempat pura-pura bergegas berlari meninggalkan para awak media. Namun, tak berapa lama Prabowo kembali ke posisinya untuk berpose bersama mereka yang kompak mengenakan atasan batik. Prabowo pada kesempatan itu juga mengenakan atasan batik.

“Izin ya Pak. Izin,” ucap salah seorang pewarta Istana saat memberikan handphonenya untuk mengabadikan momen bersama Prabowo.

Prabowo dan para pewarta Istana itu pun kemudian foto bersama dengan berbagai gaya termasuk pose Finger heart atau saranghaeyo dengan menyilangkan jempol dengan jari telunjuk. Pewarta Istana tampak antusias berpose dengan Prabowo.

“Ayo semuanya, Pak Prabowo!” teriak salah satu pewarta.

Mereka pun merapat ke Prabowo untuk dapat masuk ke dalam frame.

Penulis : Usman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Nasional

Perkuat Ekosistem Kemudahan Berusaha dan Tingkatkan Daya Saing, Pemerintah Deregulasi Sejumlah Kebijakan di Sektor Perdagangan

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah mencabut Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 36 Tahun 2023 jo. Nomor 8 Tahun 2024 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, serta kemudian menerbitkan Permendag Nomor 16 Tahun 2025 yang mengatur kebijakan impor secara umum, dan delapan permendag lainnya yang mengatur secara khusus untuk setiap klaster komoditas. Langkah ini merupakan bagian dari upaya […]

Read more
Jakarta Nasional

Mulai 7 Juli, Cek Kesehatan Gratis Jangkau Sekolah Rakyat Hingga Pesantren

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah terus memperluas cakupan program Cek Kesehatan Gratis (CKG) bagi masyarakat. dengan memulai pelaksanaan CKG di sekolah rakyat serta sekolah-sekolah di bawah naungan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) dan Kementerian Agama (Kemenag). “Tanggal 7 Juli kita akan mulai Cek Kesehatan Gratis di sekolah rakyat, kemudian dilanjutkan tanggal 1 Agustus Cek Kesehatan […]

Read more
Jakarta Olahraga

Luar Biasa Prestasi Lantamal VI, Sabet Juara I di Kejuaraan Nasional Selam OBA Kasal Cup Tahun 2025

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Atlet Lantamal Makassar meraih prestasi luar biasa pada Kejuaraan Nasional Selam OBA (Orientasi Bawah Air) Kasal Cup Tahun 2025 yang digelar di Pelabuhan Sunda Pondok Dayung, Jakarta Utara, Sabtu (28/6/2025). Kejuaraan Nasional Selam OBA Kasal Cup tahun 2025 tersebut diikuti para atlet TNI/POLRI dan Atlet POSSI (Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia) dari […]

Read more