Wakapendam Hasanuddin Hadiri Evaluasi Dengar Pendapat Lembaga Penyiaran TV Swasta

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Kepala Penerangan Kodam (Wakapendam) XIV/Hasanuddin Letkol Inf Emir Zulkarnain Mokodompit menghadiri evaluasi dengar pendapat Penyelenggaraan Penyiaran TV Swasta oleh Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID), di Hotel Amaris Lt II Jalan Hertasning Makassar, Jumat (17/1/2020).

Evaluasi dengar pendapat ini digelar tiap 10 tahun sekali oleh KPID Sulsel. Kali ini PT. Makassar Lintas Visual Cemerlang (Kompas TV) selaku penyelenggara penyiaran berkesempatan memberikan paparan ke KPID.

Selain itu, juga mempresentasikan program televisi yang sudah tertuang (terpublikasi) selama kurun waktu 10 tahun terakhir, serta menayangkan contoh-contoh program yang berjalan sesuai peraturan yang diberikan oleh KPID.

Usai pemaparan dilanjutkan dengar pendapat serta beberapa masukan dari peserta, salah satunya adalah Wakapendam XIV/Hasanuddin.

Letkol Inf Emir Zulkarnain menyampaikan bahwa, peran Kompas TV sebagai mitra TNI (Kodam Hasanuddin) sangat berkontribusi dengan baik, selain itu juga mengapresiasai kinerja Tim Kompas TV yang senantiasa mempublikasi kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD), karena semangat gotong royong kembali bergairah lagi.

“Kami berterima kasih juga karena turut mengajari dengan menularkan ilmu sebagai presenter kepada Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad) Hasanuddin, sehingga dapat menjadi reporter/presenter yang profesional sesuai standar penyiaran publik,” ungkapnya.

Turut hadir Ketua KPID Mappi Tawaka, Kabiro Kompas TV Safri, Humas Pemkot serta perwakilan dari TNI Polri dan unsur media lainnya.

Penulis : Edi

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Kodaeral VI Tanamkan Jiwa Kemaritiman kepada Siswa MITQ Azhar Center dan Mahasiswa Unhas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Dalam upaya menumbuhkan kecintaan dan pemahaman mendalam tentang kemaritiman, Komando Daerah Militer Angkatan Laut VI (Kodaeral VI) melaksanakan kegiatan edukatif bagi siswa MITQ Azhar Center dan mahasiswa Universitas Hasanuddin (Unhas), Selasa (7/10/2025). Sebanyak 56 siswa usia dini dari MITQ Azhar Center beserta 11 guru pendamping serta 67 mahasiswa Unhas dan 3 […]

Read more
Gowa SULSEL

Kodam XIV/Hsn Kerahkan 450 Prajurit Bantu Warga Terdampak Bencana Puting Beliung di Gowa

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kodam XIV/Hasanuddin bergerak cepat merespons bencana alam angin puting beliung yang terjadi di wilayah Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, pada Senin malam (6/10) sekitar pukul 23.00 Wita. Sebanyak 450 prajurit Kodam XIV/Hasanuddin dikerahkan ke berbagai titik terdampak untuk membantu penanganan pascabencana dan meringankan beban masyarakat, Selasa (7/10/2025). Langkah cepat tersebut sebagai bentuk kepedulian […]

Read more
Agama Makassar SULSEL

Aliyah Mustika Ilham Dorong Generasi Muda Wujudkan Semangat Toleransi di Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menerima audiensi dari Persatuan Masyarakat Kristen Indonesia Timur (PMKIT) Sulawesi Selatan di Ruang Wakil Wali Kota, Kantor Wali Kota Makassar, Selasa (7/10/2025). Audiensi ini membahas rencana kegiatan Kebaktian Penyegaran Iman Generasi Muda se-Kota Makassar yang akan digelar di Lapangan Karebosi, sebagai bagian dari perayaan Natal […]

Read more