Wakil Ketua BKMT Sulsel Melantik Pengurus PD BKMT Pinrang

PINRANG, EDELWEISNEWS.COM – Ketua Pengurus Wilayah Badan Kontak Majelis Taklim (PW – BKMT) Provinsi Sulsel yang diwakili oleh Wakil Ketua BKMT Sulsel, Hj. Suciati Makmur melantik dan mengambil sumpah Ketua dan Pengurus PD BKMT Kabupaten Pinrang untuk masa bakti 2020 – 2025, Kamis (27/2/2020). Rahmawati Alimin selaku Ketua beserta jajaran pengurus BKMT Pinrang dilantik di Aula Kantor Bupati Pinrang.

Turut hadir menyaksikan prosesi pelantikan Wakil Bupati Pinrang, Alimin. Tampak pula Ketua TP PKK Pinrang Andi Sri Widiyati Irwan. Kehadiran Ketua TP PKK Pinrang juga tak lepas dari posisinya di Badan Organisasi BKMT Pinrang selaku Ketua Dewan Pembina. Pelantikan ini juga dihadiri oleh pengurus BKMT se – Kabupaten Pinrang.

Wakil Bupati Pinrang Alimin, mewakili Bupati Pinrang dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Pengurus BKMT Pinrang yang telah dilantik. Wakil Bupati berharap kepada pengurus BKMT Pinrang yang baru dilantik agar dapat bersinergi dengan program Pemerintah Kabupaten Pinrang dibawah kepemimpinan Bupati Pinrang, Irwan Hamid.

“Kepada Pengurus BKMT yang baru dilantik, kami berharap dalam menyusun program nantinya, ada sinergi dengan program Pemerintah Kabupaten Pinrang di bawah kepemimpinan Bupati Pinrang Irwan Hamid,” kata Wabup.

Wabup Alimin juga menyampaikan bahwa BKMT adalah organisasi yang besar. Pengurusnya hingga sampai tingkat kecamatan, desa dan kelurahan. Oleh karena itu, Wabup berharap, tumbuh kebersamaan antar sesama pengurus sehingga BKMT Pinrang dapat lebih maju lagi dan mampu berbuat banyak untuk Kabupaten Pinrang.

Sementara Hj. Suciati Makmur dalam membacakan sambutan tertulis Ketua BKMT Sulsel menyambut baik atas pelaksanaan pelantikan Pengurus BKMT Kabupaten Pinrang. Pelantikan ini, lanjutnya, adalah langkah awal dalam melaksanakan program kerja pengurus lima tahun ke depan.

Ketua BKMT Provinsi Sulsel juga menyampaikan rasa hormat kepada Ketua Dewan Pembina BKMT Pinrang, Andi Sri Widiyati Irwan atas segala bantuannya selama ini kepada organisasi BKMT Pinrang.

Sementara itu, Ketua Panitia Hj. Suarni Aswadi juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini. Secara khusus Hj. Suarni Aswadi mengucapkan terima kasihnya kepada Bupati Pinrang, Irwan Hamid beserta Ketua TP PKK Pinrang atas bantuan dan dukungannya sehingga pelantikan dapat terlaksana.(*)

Editor : Solfiah Echa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more
Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more
Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more