Wakil Walikota Makassar Terima Kunjungan Studi Komparasi Pemkab Jombang

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar adalah pilihan yang tepat untuk dijadikan lokasi belajar mengenai budaya inovasi dalam lingkup pemerintahan.

Hal ini disampaikan Wakil Walikota Makassar, Fatmawati Rusdi saat menerima kunjungan studi komparasi Pemerintah Kabupaten Jombang di Balaikota Makassar, Selasa (22/11/2022).

“Saya mengucapkan selamat datang, selamat menikmati kunjungan di Kota Makassar, semoga dengan kunjungan ini dapat dipetik pelajaran yang berharga guna perbaikan pelayanan kepada masyarakat, baik Makassar sendiri dan terkhusus bagi Jombang,”  ujar Fatmawati Rusdi.

Fatmawati Rusdi memaparkan Pemkot Makassar telah melahirkan 232 inovasi daerah, yang hadir memberikan efisiensi dan efektifitas dalam menjalankan pemerintahan. Serta memberikan pelayanan publik yang optimal.

“Banyak diantaranya telah diakui pada tingkat nasional maupun internasional,” ucapnya.

Salah satunya, program Lorong Wisata sebagai inovasi yang diapresiasi sangat tinggi oleh negara asing. Walikota Makassar diundang langsung oleh National Science Foundation (NSF) dan US Department of State di Washington DC, Amerika Serikat untuk menjelaskan tentang program ini.

Sombere and Smart City sebagai induk platform kota cerdas Kota Makassar juga tidak luput dari pemaparan Wawali Fatmawati Rusdi kepada rombongan yang dipimpin Wakil Bupati Jombang, Sumrambah.

” Melalui Sombere and Smart City menghasilkan lingkungan yang kondusif bagi iklim investasi (good business) dan utamanya kenyamanan bagi masyarakatnya,” tutupnya. (HK)

Editor : Anisah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

SULSEL Wajo

Safari Ramadhan Perdana Bupati dan Wakil Bupati Wajo Dimulai di Desa Botto Tanre, Kecamatan Majauleng

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Safari Ramadhan perdana Bupati dan Wakil Bupati Wajo, Andi Rosman dan dr. Baso Rahmanuddin di mulai Desa Botto Tanre, Kecamatan Majauleng, Jumat (14/3/2025). Safari Ramadhan 1446 H / 2025 M ini dihadiri ratusan masyarakat dari Desa Botto Tanre dan Desa Lamiku, Kecamatan Majauleng. Dalam sambutannya, Bupati Wajo Andi Rosman menyampaikan terima kasih […]

Read more
SULSEL Wajo

Asisten Vice President Bank Mandiri Area Parepare Melakukan Kunjungan Silaturahmi di Pemda Wajo

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Asisten Vice President Bank Mandiri Area Parepare selaku Ketua Flying Team Ekosistem Bisnis Daerah Bosowasi melakukan kunjungan silaturahmi di Pemda Kab. Wajo. Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Bupati Wajo H. Andi Rosman bersama Branch Manager Mandiri Utama Finance, Manager Wealth Area Parepare, Branch Sales Manager Cab. Sengkang dan Manager Micro Cab. Sengkang, […]

Read more
Makassar SULSEL

Kunjungi Ujung Tanah, Wakil Wali Kota Makassar Eratkan Silaturahmi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, melaksanakan shalat tarawih berjamaah di Masjid Nurun Nubuwah, Jalan Sabutung, Kecamatan Ujung Tanah, Kamis, (13/3/2025). Kehadiran Aliyah Mustika Ilham disambut dengan iringan sholawat oleh Ketua dan jajaran pengurus Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kecamatan Ujung Tanah. Warga sekitar juga sangat antusias menyambut momen penuh berkah […]

Read more