Wali Kota Makassar Ajak Pengurus APEKSI Nikmati Branding Makassar Kota Makan Enak

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengajak para tamu undangan Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) untuk menikmati branding Makassar Kota Makan Enak di sela-sela launching 19th Indonesia City Expo (ICE); Pameran Promosi Kota se-Indonesia 2023, Selasa (28/3/2023).

Tentunya, kata Danny Pomanto, sapaan akrab Ramdhan Pomanto, semua makanan enak di Makassar dapat dinikmati pascabuka puasa nanti.

“Kami telah membranding Kota Makassar dengan branding yang baru dengan nama Makassar Kota Makan Enak, makanya perlu diuji sebentar malam selesai buka puasa. Jangan sia-siakan, karena branding itu perlu dibuktikan,” kata Danny Pomanto dalam sambutannya, di Hotel Claro, sore tadi.

Dia menuturkan,.momentum ini baik sekali untuk mempersiapkan diri dalam rangka ICE maupun Rakernas APEKSI pada 12 sampai 14 Juli, mendatang.

Branding baru untuk Makassar itu sesuai arahan Presiden. Olehnya, Danny Pomanto mengatakan, agar para pengurus dan perwakilan APEKSI tidak tanggung-tanggung untuk membawa pesertanya, karena fasilitas di Makassar sangat siap, seperti jumlah kamar hotel yang mencukupi juga harus mencoba branding baru ini.

Sejauh ini, jelas dia, tercatat kurang lebih, sekitar 50 makanan tradisional yang bisa dinikmati.

Bahkan, kata dia, bila perlu nantinya di sela-sela acara Juli nanti, bisa dibuat side kegiatan dengan tema Petualang Kota Makan Enak.

Pemkot Makassar sendiri, tegas dia, akan menyiapkan kendaraan secara gratis juga bis listrik sebagai fasilitas menikmati makanan tradisional Makassar.

Ketua Umum APEKSI, Bima Arya mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Makassar yang telah mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang sebagai tuan rumah.

Dia meyakini Rakernas APEKSI kali ini sukses dan lebih baik dari sebelumnya. Apalagi, dia menyebut dengan kepemimpinan Danny Pomanto selalu Makassar dalam event dengan standar stage yang lebih global.

Selain itu, dia berharap nantinya kualitas acara atau substansi agar tidak kalah dengan ceremony.

Rangkaian kegiatan Rakernas APEKSI berlangsung 12 sampai 14 Juli dengan tema, Kota Kita Maju, Indonesia Kita Kuat. (Kom)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Jaga Stok dan Distribusi, Satgas Pangan Polda Sulsel Gencar Pantau Selama Ramadhan 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Menjaga pasokan dan distribusi tetap terjaga, Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Sulawesi Selatan terus mengintensifkan monitoring dan pengawasan terhadap ketersediaan serta stabilitas harga bahan pokok (Bapok) selama bulan suci Ramadhan 2025. Langkah ini dilakukan guna memastikan stok pangan tetap aman dan harga tetap stabil, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan tenang, […]

Read more
Artikel Makassar SULSEL

Imajinasi Anak-Anak Tentang Kota Inklusi dan Berkelanjutan

Oleh: Rusdin Tompo (pemerhati isu hak-hak anak dan pegiat literasi) Pandangan mata saya seperti diajak melihat bangunan-bangunan kecil yang ditata apik, begitu saya memasuki ruang kegiatan acara Penutupan UK PACT Future Cities & Diseminasi Kajian di Kota Makassar, di Hyatt Place, Jalan Jenderal Sudirman 31, Makassar. Mata saya bagai disodorkan pameran karya seni dengan tawaran […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Grand Opening “Kedai Cendrawasih”: Rasa Autentik dalam Hangatnya Kebersamaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Kedai Cendrawasih” resmi dibuka pada hari Senin (10/3/2025) dalam sebuah acara grand opening yang berlangsung di Jalan Cendrawasih No. 432, Kota Makassar. Kedai ini merupakan milik Kepala Keuangan Kodam (Kakudam) XIV/Hasanuddin, Kolonel Cku Agung Aristiono, yang menghadirkan berbagai hidangan khas dengan cita rasa autentik. Pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai kalangan, […]

Read more