Brigade Siaga 115 Jeneponto Raih Penghargaan Top 30 Inovasi Pelayanan Publik

JENEPONTO, EDELWEISNEWS.COM – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi menggelar pendampingan Implementasi Reformasi Birokrasi dan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP). Kegiatan dirangkaikan dengan Penyerahan Penghargaan Top 30 Inovasi Pelayanan Publik Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2020, yang dilaksanakan di Hotel Claro Makassar, Kamis (12/11/2020).

Kegiatan pendampingan diikuti oleh 8 (delapan) Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan yakni Kabupaten Jeneponto, Takalar, Bantaeng, Bulukumba, Sinjai, Wajo, Pinrang, Enrekang dan Luwu Utara yang diikuti oleh Bagian Organisasi.

Sementara itu, pada Pemberian Penghargaan Top 30 Inovasi Pelayanan Publik Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, untuk Kabupaten Jeneponto mendapatkan penghargaan satu inovasi, yakni Brigade Siaga 115 Inovasi Pelayanan Kesehatan bagi Masyarakat.

Penghargaan diserahkan oleh Sekda Provinsi Sulawesi Selatan, Abdul Hayat yang diterima oleh Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar didampingi Kadis Kesehatan, Syusanti A. Mansyur dan Kabag Organisasi, Siti Meriam.

“Ini adalah sebuah kehormatan. Bukan hanya bagi pemerintah, tetapi untuk seluruh masyarakat, khususnya bagi pihak Dinas Kesehatan Jeneponto,” ucap Iksan Iskandar.

Iksan Iskandar juga mengatakan, apa yang telah dicapai oleh Dinas Kesehatan melalui pelayanan publik Brigade Siaga 115 adalah suatu kinerja yang ditunjukkan di tengah Pandemi Covid-19, sehingga melahirkan inovasi yang terbaik untuk Sulsel.

“Ini adalah bukti jika Jeneponto tetap produktif melakukan pelayanan publik di bidang kesehatan meski berada di masa pandemi Covid-19,” ungkapnya.

Bupati berharap agar prestasi yang dicapai ini dapat dipertahankan dan menjadi motivasi bagi OPD lainnya, untuk terus berinovasi dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat agar lebih baik dan berkualitas. 

“Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi OPD yang lainnya, untuk bisa menciptakan pelayanan yang secara efektif dan efisien dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Jeneponto,” harap Iksan Iskandar (hms)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more
Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more
Makassar SULSEL

Pemprov Sulsel Raih Penghargaan Indeks Maturitas Tata Kelola SPK dari BSN

MAKASSAR, EDELWEISNEW.COM – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) berhasil meraih penghargaan Indeks Maturitas Tata Kelola Standarisasi dan Penilaian Kesesuaian (SPK) Level 3 tahun 2024 dari Badan Standarisasi Nasional (BSN), di Jakarta Convention Centre (JCC), Rabu (20 November 2024). Penghargaan tersebut diterima langsung Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, dalam acara pembukaan Bulan Mutu Nasional Tahun […]

Read more