Polres Gowa Terus Mengajak Masyarakat Budayakan Pakai Masker

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Personil Polres Gowa terus mengajak masyarakat agar patuh terhadap protokol kesehatan, khususnya penggunaan masker saat beraktifitas di luar rumah.

Hal tersebut terlihat saat puluhan personil Polres Gowa yang tergabung dalam Tim Siaga Satgas 5 yang dipimpin langsung Kasat Narkoba Polres Gowa AKP Maulud, SH turun ke jalan melakukan imbauan dan teguran kepada para pengguna jalan yang tidak menggunakan masker, Minggu (14/2/2021).

Kegiatan yang diawali dengan apel pengecekan personil. Lalu Kasat Narkoba Polres Gowa mengimbau kepada personilnya untuk melaksanakan tugas kemanusiaan dengan penuh rasa tanggung jawab dan humanis.

Saat ditemui disela pelaksanaan tugasnya, AKP Maulud menuturkan, bahwa Polres Gowa akan terus turun melakukan imbauan mengajak masyarakat patuh terhadap protokol kesehatan, melalui giat operasi yustisi yang ditujukan agar penyebaran Virus Covid-19 dapat teratasi.

“Kami bersama pihak terkait akan terus berupaya melakukan pencegahan penyebaran covid-19 ini, dengan turun langsung mengimbau masyarakat agar menggunakan masker saat beraktifitas,” pungkasnya sebagaimana dalam rilis yang diterima dari Humas Polres Gowa.

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Musrenbang Kecamatan Mariso 2026, Pengelolaan Sampah Jadi Prioritas Utama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Mariso Tahun 2026 digelar pada Selasa (27 Januari 2026) bertempat di Hotel Novotel Makassar. Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam merumuskan arah pembangunan kecamatan berdasarkan kebutuhan dan aspirasi masyarakat. Dalam Musrenbang tersebut, Kecamatan Mariso mencatat sebanyak 100 usulan pembangunan yang berasal dari kelurahan, RT, dan RW. […]

Read more
Luwu Utara SULSEL

Pemekaran Provinsi Luwu Raya Mendesak sebagai Jalan Keadilan Pembangunan kesejahteraan rakyat Luwu

LUWU UTARA, EDELWEISNEWS. COM — Demisioner Ketua KOHATI HMI Luwu Utara, Anggi Novita menegaskan, bahwa pemekaran Luwu Raya bukan sekadar aspirasi politik daerah, melainkan kebutuhan objektif dan rasional sebagai respons atas ketimpangan pembangunan struktural yang selama ini dirasakan masyarakat Tanah Luwu. Peringatan Hari Perlawanan Rakyat Luwu menjadi momentum konsolidasi mahasiswa dan masyarakat untuk kembali menegaskan […]

Read more
Makassar SULSEL

Musrenbang Kecamatan Mamajang 2026 Bahas Drainase, Koperasi Merah Putih, dan AMDAL

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kecamatan Mamajang menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan pada 26 Januari 2026. Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam merumuskan usulan pembangunan prioritas yang akan diusulkan pada tahun anggaran mendatang. Musrenbang tersebut dihadiri oleh Sekretaris Dinas Bappeda Kota Makassar, Kepala Dinas P2, perwakilan Dinas Pekerjaan Umum (PU), serta sejumlah anggota DPRD […]

Read more