Kasi Propam : Tidak Puas Layanan Polri? Segera Laporkan Via Aplikasi Propam Presisi

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Seksi Propam Polres Gowa menggelar sosialisasi terkait aplikasi pengaduan masyarakat yang resmi diluncurkan Divisi Propam Mabes beberapa waktu lalu.

Sebelum sosialisasi dilakukan, Kasi Propam Polres Gowa memberikan arahan dan penekanan kepada para personil agar rangkaian kegiatan sosialisasi dapat dimaksimalkan.

Aplikasi pengaduan masyarakat ini merupakan program Kapolri menuju Polri Presisi dengan sistem komputerisasi online berbasis web application yang terpadu dan komprehensif, sehingga dapat diakses dimana saja dan kapan saja.

“Jadi kami berharap masyarakat dapat men- Download Aplikasi Propam Presisi ini, agar dapat menyampaikan berbagai pengaduan atas kinerja polisi dan ASN di kepolisian,” ujar Kasi Propam.

Propam Presisi tersebut diluncurkan di sela -sela rapat kerja teknis Divisi Profesi dan Pengamanan (Div Propam) Polri, Selasa (13/4/2021) di Jakarta.

“Setiap pelanggaran yang dilakukan oleh personil Polri atau ASN dapat disampaikan oleh masyarakat dengan cara mendownload aplikasi tersebut, kemudian menyampaikan saran dan pengaduan secara resmi,” terang Kasi Humas Polres Gowa AKP. M. Tambunan.

Agar hal tersebut dapat terlaksana, selanjutnya personil Seksi Propam Polres Gowa mensosialisasikan hal tersebut di pusat perbelanjaan, keramaian, demikian juga pusat layanan publik Polres Gowa. Seksi Propam mengajar cara mendownload sekaligus cara mengisi aplikasi yang ada.

Sosialisasi dipimpin APTU Darmasyah, S.Sos mewakili Kasi Propam Polres Gowa. Aplikasi ini diharapkan menjadi sarana pelayanan bagi masyarakat, sehingga lebih cepat, mudah, transparan, akuntabel dan informatif. (Ril)

Editor : Yulia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Ruang Gerak Pelaku Kejahatan Dipersempit, Satsamapta Polres Gowa Gencarkan Mobile Hunting

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Personel Perintis Presisi Satsamapta Polres Gowa terus meningkatkan patroli dialogis dan mobile hunting di wilayah Kecamatan Somba Opu dan sejumlah titik yang dinilai rawan, menyusul maraknya aksi pencurian yang meresahkan masyarakat, Kamis (15/1/2026) dinihari. Dalam patroli tersebut, petugas secara tegas melakukan pemeriksaan badan dan barang bawaan terhadap warga yang dicurigai, sebagai langkah […]

Read more
Makassar SULSEL

Perkuat Sinergi Kamtibmas dan Pembangunan Kota, Wali Kota Makassar Temui Kapolda Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin terus memperkuat sinergi lintas institusi demi menjaga stabilitas keamanan dan mendorong pembangunan kota yang berkelanjutan. Komitmen tersebut tercermin dalam agenda silaturahmi dan pertemuan strategis bersama Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, yang berlangsung di Markas Polda Sulsel. Pertemuan ini menjadi ruang dialog konstruktif […]

Read more
Makassar SULSEL

Penanganan Banjir Makassar 2026 Lebih Baik, Air Cepat Surut dan Pengungsian Selesai dalam Hitungan Hari

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar mendapat apresiasi atas penanganan banjir yang dinilai jauh lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Pada kejadian banjir Januari 2026, genangan air di sejumlah titik terpantau lebih cepat surut, sementara masa pengungsian berlangsung singkat dan terkendali. Berdasarkan data di lapangan, pada 8 titik pengungsian yang terbentuk sejak 12 Januari, sebagian besar […]

Read more