Forum Multisektor Percepatan Eliminasi TB Makassar Menggelar Sosialisasi Deteksi Dini TB

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Forum Multisektor Percepatan Eliminasi Tuberkulosis (TB) Kota Makassar menggelar sosialisasi /edukasi dan deteksi dini penyakit TB, dalam pelaksanaan Musrembang Kecamatan Rappocini, di D’Maloe Hotel, Selasa (25/1/2022).

Ketua Forum Multisektor Percepatan Eliminasi TB Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail, dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar seluruh elemen turut membantu program pemerintah untuk mensukseskan Makassar bebas TB.

“Berharap kita dapat keluar dari pandemi, dan berbagai penyakit menular lainnya, seperti TB. Dibutuhkan semangat dari seluruh elemen untuk mengedukasi dan mensosialisasikan tentang nyamannya hidup sehat, sehingga Makassar Kota Sehat dapat segera tercapai,” ujarnya.

Selain itu, Indira Jusuf Ismail juga menyampaikan apresiasi atas kehadiran anggota DPRD Kota Makassar, sebagai wujud dukungan untuk turut mensukseskan program pemerintah mewujudkan kota sehat.

Dalam kesempatan yang sama pula, Penggiat TB, dr Fenny menyampaikan adanya ketersediaan aplikasi Sobat TB, yang kini tersedia di play store, dan dapat di download di handphone masing-masing sehingga dapat melakukan screening awal pada diri maupun keluarga.

“Melalui aplikasi ini, setelah melakukan pendaftaran dengan memasukkan data diri, kita dapat melakukan screening terkait penyakit yang menyerang paru-paru dan berbagai organ tubuh lainnya. Sehingga deteksi dini dapat dilakukan lebih cepat,” ujarnya.

Kegiatan dihadiri pula oleh anggota DPRD Kota Makassar, yakni Irwan Djafar, Apiaty K Amin Syam, Fasruddin Rusli, Anwar Faruq, dan Syukran Kahfi, jajaran SKPD Kota Makassar, serta para peserta Musrembang Kecamatan Rappocini. (Yat)

Editor : Anisah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Makassar Tembus 5 Besar Dunia, Program RISE Raih Penghargaan Internasional di New York

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Di bawah kepemimpinan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, Kota Makassar terus menunjukkan laju kemajuan yang signifikan dan terarah. Berbagai terobosan pembangunan yang dijalankan tidak hanya berdampak di tingkat lokal, tetapi juga mulai mendapat perhatian dunia internasional. Terbaru, Kota Makassar berhasil menorehkan prestasi membanggakan dengan masuk sebagai salah satu dari lima kota terpilih […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Dorong Kader HMI Jadi Pemimpin Tangguh dan Kritis Hadapi Tantangan Zaman

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memberikan arahan sekaligus motivasi kepada peserta Intermediate Training atau Latihan Kader II (LK2) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Koordinator Komisariat Tamalate Cabang Makassar yang digelar di Balai Kota Makassar, Sabtu (24/1/2026). Dalam arahannya, Munafri menekankan pentingnya peran mahasiswa dan pemuda dalam merespons berbagai isu strategis yang berkembang saat […]

Read more
Makassar SULSEL

Alumni Australia asal Makassar Dr. Muhammad Roem Raih Emerging Leader Award dari KonsulatJenderal Australia

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kiprah dan dedikasi putra daerah Makassar di kancah internasional kembali mendapat pengakuan. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Makassar, Dr. Muhammad Roem, S.STP., M.Si dinobatkan sebagai Winner of the Emerging Leader Award oleh Konsulat Jenderal Australia. Dr. Muhammad Roem adalah alumni Australia asal Makassar, kini meraih Emerging Leader Award. Penghargaan tersebut […]

Read more