Waka Polri Letakan Batu Pertama Pembangunan Masjid di Kediri

KEDIRI, EDELWEISNEWS.COM – Waka Polri Komjen Pol Dr Gatot Eddy Pramono, M.Si, melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Miswandoko di Desa Purwokerto Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, Sabtu (4/6/2022).

Waka Polri Komjen Pol Dr Gatot Eddy Pramono berharap pembangunan Masjid Miswandoko ini berjalan dengan lancar dan tepat waktu.

“Saya ucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak. Semoga pembangunan Masjid Miswandoko di Desa Purwokerto berjalan dengan lancar sampai tepat waktu,”tutur Waka Polri Komjen Pol Dr Gatot Eddy Pramono.

Pembangunan Masjid Miswandoko ini dengan luas kurang lebih 1.200 meter lebar 600 meter. Masjid Miswandoko akan dibangun dengan konsep kearifan lokal Jawa.

“Istri saya asli Ngadiluwih. Untuk rencana pembangunan Masjid Miswandoko ini sudah lama dan hari ini bisa terealisasi,”kata Komjen Pol Dr Gatot.

Diungkapkan Waka Polri, dibangunnya Masjid Miswandoko ini untuk meningkatkan ibadah dan ketaqwaan. Selain itu, juga terhindar dari ajaran-ajaran radikalisme.

“Dibangunnya Masjid Miswandoko semoga bermanfaat tentunya untuk meningkatkan ibadah,”ungkap Waka Polri.

Peletakan batu pertama pembangunan Masjid Miswandoko berjalan dengan mematuhi protokol kesehatan.

Hadir dalam acara tersebut pejabat Mabes Polri, Polda Jatim, Kapolres Kediri AKBP Agung Setyo Nugroho, S.I.K, Kapolres jajaran zona 4, Wakil Bupati, Ketua DPRD, Kepala BPN, Kajari, Kepala Desa, dan tokoh agama. (hms)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Nasional News

Kapolri Ajak Ojek Online Bersinergi Jaga Kamtibmas

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengajak komunitas ojek online (ojol) untuk bersinergi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Ajakan itu disampaikan saat memimpin Apel Ojol Kamtibmas di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2025). Pantauan di lokasi, ratusan pengemudi ojol hadir dengan mengenakan rompi biru bertuliskan “Jaga Jakarta bersama Polda Metro Jaya”. Suasana apel […]

Read more
Jakarta Nasional

Kapolri Gandeng Pakar dan Akademisi Beri Masukan Melalui Rapat Akselerasi Transformasi Polri

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin rapat akselerasi transformasi Polri di ruang Pusdalsis Stamaops Polri, Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (24/9/2025). Dalam forum ini, Polri menggandeng sejumlah pakar dan akademisi lintas bidang untuk memberikan pandangan dan masukan. Kapolri menegaskan bahwa akselerasi transformasi Polri merupakan respons atas kebijakan Presiden Prabowo Subianto. […]

Read more
Jakarta Nasional TNI / POLRI

Hari Pertama TNI AD Fair 2025, Stand Rekrutmen Prajurit Jadi Magnet Pangunjung

JAKARTA, EDELWEISNEWS.CO. – Suasana meriah menyelimuti kawasan Pintu Timur Silang Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (20/9/2025), titik lokasi dimana TNI AD menggelar 22 stand satuan jajarannya dalam TNI Fair 2025. Event besar yang menjadi bagian dari rangkaian HUT ke-80 TNI ini langsung menarik antusiasme masyarakat sejak pagi, dengan ribuan pengunjung memadati area Monas. Kegiatan yang berlangsung […]

Read more