Indahnya Berbagi, Ini yang Dilakukan Kapolsek Tombolopao

GOWA, EDELWEISNEWS.COM -Jelang hari Bhayangkara ke – 76, seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia terus melakukan kegiatan. Kegiatan yang dilakukan seperti Bakti Sosial, Bakti Kesehatan serta Bakti Religi dan kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat yang ada di wilayah masing-masing.

Sebagaimana yang dilakukan Polsek Tombolopao, Polres Gowa. Kapolsek Tombolopao AKP Agus Muthalib didampingi Ketua Bhayangkari Ranting Tombolopao bersama personilnya mengunjungi warga kurang mampu atau prasejahtera, sekaligus memberi bantuan berupa sembako di Dusun Pakkeng, Desa Mamampang dan Dusun Mangottong Desa Tonasa, Kecamatan Tombolopao, Kabupaten Gowa, Selasa (21/6/2022).

Kapolsek Tombolopao Polres Gowa AKP Agus Mutahlib saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya menyerahkan bantuan berupa sembako kepada warga kurang mampu. Yang diberi bantuan yakni Ibu Nuraeni yang bekerja sebagai petani dan Ibu Mina.

“Dalam rangka HUT Bhayangkara, Polsek Tombolopao melaksanakan aksi sosial, berupa memberi sembako kepada warga binaannya yang terbilang kurang mampu. Aksi sosial berupa kepedulian merupakan suatu bentuk dedikasi yang tinggi kepada masyarakat, dalam membantu mengurangi beban yang dialami warga kurang mampu maupun, apalagi pasca pandemi covid,” ungkap Kapolsek.

Dia berharap semoga aksi tersebut dapat dilakukan secara berkepanjagan dan bermanfaat serta berguna untuk kehidupan sehari-harinya.

Ia juga menuturkan pihaknya tidak akan lelah untuk saling membantu masyarakat terlebih.

“Hari ini di.tengah merayakan Hari Bhayangkara ke-76, Kepolisian Sektor Tombolopao kembali salurkan bantuan sumbangan sembako untuk masyarakat pra sejahtera, tentunya berharap bantuan tersebut dapat bermanfaat,” harapnya.

Sumber : Humas Polres Gowa

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar Olahraga SULSEL

Wali Kota Makassar Buka dan Ikut Berlaga di Turnamen Golf Mayor’s Cup Semarak HUT Kota ke-418

GOWA, EDELWEISNEWS COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin membuka secara resmi Mayor’s Cup Golf Tournament yang dihelat oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Makassar. Ajang sporitivitas ini berlangsung sehari di Lapangan Golf Padivalley, Gowa, Minggu (2/11/2025). Kegiatan yang merupakan perhelatan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-418 Kota Makassar ini dibuka dengan shotgun oleh […]

Read more
Gowa SULSEL

Keturunan Puang Guru Nasing Gelar Pertemuan Keluarga Empo Sipitangarri di Malino

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kota Bunga Malino, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, diselimuti kehangatan persaudaraan pada Minggu, 26 Oktober 2025. Ratusan keturunan tokoh kharismatik, Puang Guru Nasing, menggelar pertemuan keluarga akbar Empo Sipitangarri. Pertemuan silaturahmi ini tidak hanya meriah, tetapi juga sarat makna dan inspirasi. Mengusung tema “Menghimpun Keluarga yang Berserak,” reuni ini berhasil menyatukan kembali ikatan […]

Read more
Bulukumba SULSEL

Sore Bercerita #4 – Pengajian Seni Bersama Dr. Sumbo Tinarbuko: Personal Branding

BULUKUMBA, EDELWEISNEWS.COM – 31 Oktober 2025. Sore itu, langit Bulukumba dengan suasana, seolah ikut mendengarkan percakapan tentang citra, makna dan nama. Di ruang digital yang telah menjadi laboratorium pengetahuan Rumah Buku SaESA, Pengajian Seni DKV kembali digelar. Tema kali ini: Personal Branding, bersama sosok yang telah lama menanam makna dalam dunia desain komunikasi visual, Dr. […]

Read more