Pangdam XIV/Hsn : Kodam Siap Mendukung Ops Ketupat dari Polri

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr. (Han) menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2023, yang dilaksanakan di Lapangan Karebosi, Kota Makassar, Senin (17/4/2023).

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka persiapan pengamanan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 M, sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam menjalankan ibadah bulan puasa, arus mudik, dan perayaan Idul Fitri.

Di tempat terpisah, Mayjen Totok mengungkapkan, bahwa jajaran Kodam XIV/Hasanuddin yang terdiri dari tiga wilayah yaitu, Sulsel, Sulteng, dan Sultra, akan senantiasa bersinergi dan bekerjasama guna memberikan kemudahan kepada masyarakat yang akan melaksanakan lebaran Idul Fitri 1444 H.

“Kami, Kodam XIV/Hasanuddin siap mendukung Ops Ketupat dari Polri, sehingga pada lebaran tahun ini dapat berjalan dengan baik, sesuai dengan harapan kita masing-masing, dan dapat memberikan kebahagiaan kepada masyarakat,” ungkapnya.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Kapolda Sulsel Irjen Pol Setyo Budi Moempoeni Harso, S.H., M.Hum.

Kapolda menyampaikan, bahwa kegiatan ini selain melibatkan dari unsur kepolisian juga didukung dari TNI, Pemda dan instansi lainnya, dimana akan dilaksanakan selama 14 hari, dimulai dari tanggal 18 April hingga 1 Mei 2023.

“Untuk beberapa pos-pos yang telah disiapkan, termasuk melibatkan beberapa personel siap operasi yang berjumlah 4.816 orang. Adapun personel Polri berjumlah 2.643, TNI 315, dan instansi terkait itu ada 1.848. Kemudian untuk hari ini, ada beberapa pos-pos yang dilibatkan, seperti pos pengamanan, pos pelayanan, dan pos terpadu yang berjumlah 104,” pungkasnya.

Sumber : Pendam XIV Hsn

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kesehatan Makassar Nasional SULSEL

Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan : Fasilitas Rumah Sakit Kemenkes Makassar Lengkap dan Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat (6 September 2024). Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia, khususnya di Kawasan Indonesia Tengah dan Timur. Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan […]

Read more
Makassar SULSEL

Genjot PAD, Sekda Sulsel Jufri Rahman Minta Perseroda Optimalkan Pengelolaan Aset

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Jufri Rahman meminta agar Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) melakukan optimalisasi aset untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini sesuai dengan instruksi Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh. Hal tersebut disampaikan Jufri Rahman saat menerima audiensi Direktur Pengembangan Usaha dan Operasional PT Sulawesi Citra Indonesia (SCI) Perseroda […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel, Jufri Rahman Melepas Calon IPDN Angkatan XXXV Provinsi Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, secara resmi melepas Calon Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXXV Provinsi Sulsel, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, kemarin, Jum’at (6 September 2024). Dalam sambutannya, Jufri Rahman menyampaikan Keputusan Rektor IPDN Nomor 800.1.2.2-354 Tahun 2024 tentang Peserta yang Dinyatakan Lulus Penentuan Kelulusan Akhir Pada Seleksi […]

Read more