Kadis Perpustakaan dan Kearsipan : Minat Baca Masyarakat Masih Rendah

 MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan, Moh. Hasan membuka secara resmi Pelaksanaan Forum Perangkat Daerah di Hotel Grand Sayang, Jalan Manunggal No. 22 Makasar, Kamis (1/8).

Dalam sambutannya, Moh. Hasan mengatakan, bahwa dalam penyelenggaraan pemerintahan secara umum terjadi paradigma baru seiring dengan ditetapkannya Undang-Undang Nomor 22 Tahun 1999, tentang Pemerintahan Daerah yang telah diubah menjadi Undang-Undang Nomor 32 tahun 2004, yang kemudian diubah lagi menjadi Undang-Undang 23 Tahun 2014.

“Undang-Undang ini telah memberi kewenangan yang luas kepada daerah sehingga membawa konsekuensi perubahan sistem penyelenggaraan pemerintahan yang mendasar, baik di tingkat pusat maupun provinsi dan labupaten/kota,” jelas Hasan.

Di depan 50 peserta forum yang berasal dari 24 kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan, Hasan menjelaskan bahwa melalui Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, secara tegas dan rinci dapat dilihat bahwa bobot kewenangan yang lebih besar ada pada pemerintah provinsi.

“Kondisi ini mengharuskan kita untuk segera melakukan langkah antisipatif untuk menghadapi dinamika administrasi yang kian cepat, termasuk juga dalam bidang kearsipan dan perpustakaan,” jelasnya.

Lebih lanjut Hasan menyebutkan, bahwa salah satu persoalan mendesak yang dihadapi dalam bidang kearsipan adalah rendahnya kesadaran dan apresiasi aparat terhadap pentingnya arsip sumber informasi, dan bahan akuntabilitas kinerja pemerintah, kemudian dalam bidang perpustakaan adalah rendahnya minat baca masyarakat.

“Tentunya Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan selaku institusi yang bertanggungjawab dalam pembinaan kearsipan dan perpustakaan memiliki tanggung jawab yang besar,” sebut Hasan.

Sebagai penutup sambutannya, Hasan mengatakan, bahwa tujuan utama dari kegiatan tersebut adalah untuk membangun komitmen dan menyamakan persepsi, mendorong terciptanya kreativitas dan inovasi baru, serta peningkatan kualitas sumber daya manusia yang mampu berdaya saing di bidang perpustakaan dan kearsipan.

“Semoga Pelaksanaan Forum Perangkat Daerah ini dapat bermanfaat bagi kita semua dalam menjalankan tugas pemerintahan,” tutupnya. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar Maros SULSEL

Alumni Bintara TNI AD 1997 (Catur Perkasa) Gelar Syukuran HUT ke-28 di Maros

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Alumni Bintara TNI AD Angkatan 1997 “Catur Perkasa” Kodam XIV Hasanuddin menggelar syukuran HUT ke-28 di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Sabtu (19/4/2025). Syukuran ini menjadi momen penuh kehangatan yang diisi dengan nostalgia, silaturahmi, serta refleksi atas 28 tahun pengabdian kepada Negara dan Bangsa. Ketua Umum Alumni Catur Perkasa, Kapten Inf Muhammad Idrus, […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
SULSEL Takalar

Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kasal Kunjungan Kerja di Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno bersama Forkompinda Sulsel mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, SE, MM, M.Tr.Opsla bersama rombongan di Desa Punaga, Kec. Laikang, Kab.Takalar, Sabtu (19/4/2025). Dalam kunjungan ini dilaksanakan kegiatan program ketahanan pangan dan layanan kesehatan gratis yang diinisiasi oleh TNI AL. […]

Read more