Pemkab Lutim Gelar Diseminasi Audit Kasus Stunting Tahap I Tahun 2023

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM –  Pemerintah Kabupaten Luwu Timur melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB), menggelar kegiatan Diseminasi Audit Kasus Stunting Tahap I Kabupaten Luwu Timur (Lutim) bertempat di Aula Sasana Praja Kantor Bupati, Kamis (10/8/2023).

Kegiatan dibuka Staf Ahli Pembangunan mewakili Bupati Luwu Timur, Rapiuddin Tahir didampingi Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB), Hj. Puspawati Husler.

Dalam sambutannya, Rapiuddin menjelaskan tujuan dari diseminasi audit kasus stunting tahap I agar Pemkab Lutim lebih dini mengetahui penyebab terjadinya kasus stunting di wilayah masing-masing dan mencegah terjadinya kasus yang serupa nantinya.

“Pemkab Lutim telah banyak membangun fasilitas umum dan memberikan bantuan kepada masyarakat agar dapat dimanfaatkan dengan baik. Adanya Permasalahan Stunting karena kekurangan gizi yang terjadi pada anak lambat ditangani dan kurangnya pemahaman masyarakat serta jauhnya lokasi rumah masyarakat dengan fasilitas umum sehingga menjadi tanggung jawab kita bersama disini untuk berkumpul dan berdiskusi dengan tim pakar bagaimana kita bersama menyelesaikan permasalahan yang terjadi dimasyarakat,” ungkap Rapiuddin.

Sementara itu, Kepala Dinas DPPKB Kabupaten Luwu Timur, Hj. Puspawati menjelaskan, masalah stunting menjadi isu prioritas nasional yang sudah menjadi kewajiban daerah untuk melanjutkan program pusat tersebut.

Pemerintah Indonesia telah menetapkan stunting sebagai isu prioritas nasional, komitmen ini terwujud masuknya stunting dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2024.

“Diharapkan terjadinya penurunan signifikan dari 22,6% menjadi 14%, sehingga Diseminasi Audit Kasus Stunting Tahap I di Tahun 2023 Kabupaten Luwu Timur ini menjadi bahan acuan kita bersama bagaimana kita melakukan pencegahan lebih awal. Jadi diharapkan anggaran yang diperuntukkan untuk penanganan stunting dapat tepat sasaran dan tidak terjadi maslah yang serupa,” jelas Puspawati.

Kegiatan ini menghadirkan 3 orang pemateri yaitu, Dokter Spesialis Anak, dr. Misjunaling Palayukan, Sp.A., Dokter Ahli Gizi, dr. Budi Amran, Sp.Gz., dan Dokter Spesialis Kandungan, dr. Septian Sima, Sp.Og yang memaparkan hasil dari audit di 11 kecamatan di Kabupaten Luwu Timur.

Turut hadir Kepala OPD terkait Lingkup Pemeritah Kabupaten Luwu Timur, Perwakilan Camat se Kabupaten Lutim, Kepala Desa se Kabupaten Luwu Timur, Kepala Puskesmas se Kabupaten Luwu Timur, Koordinator PKB/PLKB dan para Nutrisionis Puskesmas. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more
Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more
Makassar SULSEL

Pemprov Sulsel Raih Penghargaan Indeks Maturitas Tata Kelola SPK dari BSN

MAKASSAR, EDELWEISNEW.COM – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) berhasil meraih penghargaan Indeks Maturitas Tata Kelola Standarisasi dan Penilaian Kesesuaian (SPK) Level 3 tahun 2024 dari Badan Standarisasi Nasional (BSN), di Jakarta Convention Centre (JCC), Rabu (20 November 2024). Penghargaan tersebut diterima langsung Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, dalam acara pembukaan Bulan Mutu Nasional Tahun […]

Read more