Sertijab 3 Pejabat Kodam, Pangdam XIV/Hsn : Tingkatkan Kualitas Kinerja untuk Kemajuan Kodam

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kodam XIV/Hasanuddin melaksanakan serah terima jabatan (Sertijab), yang dipimpin langsung Pangdam XIV/Hasanuddin Meyjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han)., bertempat di Balai Pertemuan Hasanuddin (BPH) Makodam, Kota Makassar, Rabu (27/9/2023).

Adapun para PJU Kodam yang beralih tugas yakni, Danrem 142/Tatag Brigjen TNI Farouk Pakar, S.Pd., M.Han., kepada pejabat baru Brigjen TNI Deni Rejeki, S.E., M.Si., Pamen Ahli Bidang Operasi Militer Selain Perang (OMSP) yang sebelumnya dijabat oleh Kolonel Inf R. Suranto, S.I.P., kepada Kolonel Inf Machfud Supriadi dan Kajasdam XIV/Hasanuddin Kolonel Inf Dr. Mulyono, S.Pd., M.Or., AIFO., kepada Kolonel Inf Alfian, S.I.P.

Terkait dengan pergantian beberapa pejabat yang menduduki jabatan strategis dan bergengsi ini, Mayjen Totok menyampaikan ungkapan terima kasih kepada para pejabat lama beserta istri atas dedikasi dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab jabatannya masing-masing.

Lebih lanjut, orang nomor satu di Kodam Hasanuddin ini berharap kepada para pejabat yang baru agar segera menyesuaikan dan meningkatkan kualitas kinerja untuk Kodam XIV/Hasanuddin yang lebih maju serta diberikan kesehatan untuk langkah pengabdian kepada negara dan bangsa.

“Segera tancap gas, ikuti dan tidak boleh belajar lagi langsung main, segera konsolidasi, jangan sampai yang dibangun sudah bagus, jadi lambat lagi. Semuanya harus hebat, semuanya jagoan, semuanya untuk NKRI, Ayam Jantan dari Timur,” tegas Jenderal bintang dua lulusan terbaik Seskoad tahun 2002 ini.

Sumber : Pendam XIV Hsn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kesehatan Makassar Nasional SULSEL

Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan : Fasilitas Rumah Sakit Kemenkes Makassar Lengkap dan Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat (6 September 2024). Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia, khususnya di Kawasan Indonesia Tengah dan Timur. Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan […]

Read more
Makassar SULSEL

Genjot PAD, Sekda Sulsel Jufri Rahman Minta Perseroda Optimalkan Pengelolaan Aset

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Jufri Rahman meminta agar Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) melakukan optimalisasi aset untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini sesuai dengan instruksi Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh. Hal tersebut disampaikan Jufri Rahman saat menerima audiensi Direktur Pengembangan Usaha dan Operasional PT Sulawesi Citra Indonesia (SCI) Perseroda […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel, Jufri Rahman Melepas Calon IPDN Angkatan XXXV Provinsi Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, secara resmi melepas Calon Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXXV Provinsi Sulsel, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, kemarin, Jum’at (6 September 2024). Dalam sambutannya, Jufri Rahman menyampaikan Keputusan Rektor IPDN Nomor 800.1.2.2-354 Tahun 2024 tentang Peserta yang Dinyatakan Lulus Penentuan Kelulusan Akhir Pada Seleksi […]

Read more