Irdam XIV/Hsn Memimpin Taklimat Awal Post Audit Itdam XIV/Hsn

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM. – Inspektur Kodam (Irdam) XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Dwi Endrosasongko, S.Sos., M.I.P memimpin Taklimat Awal Post Audit Inspektorat Kodam (Itdam) XIV/Hasanuddin, pengawasan dan pemeriksaan terhadap Program Kerja dan Anggaran Kodam XIV/Hasanuddin TA 2023 dan TA 2024 di jajaran, bertempat di Aula Abinaya Tk. II Rumkit Pelamonia, Jl. Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Senin, (29/1/2024).

Taklimat Awal Post Audit ini merupakan bagian dari suatu sistem dalam manajemen modern, sebagai sarana pengendalian kegiatan organisasi yang diimplementasikan oleh Itdam XIV/Hasanuddin, untuk membantu Pangdam XIV/Hasanuddin dalam menyelenggarakan pengawasan kinerja dan perbendaharaan terhadap organisasi guna mendukung tugas Kodam XIV/Hasanuddin.

Selain itu, Post Audit ini bertujuan untuk memberikan jaminan (Quality Assurance) atas pelaksanaan program kerja dan anggaran tahun 2023 untuk dipertanggungjawabkan penggunaan serta ketertiban administrasi perbendaharaannya, sehingga dicapai kegiatan yang taat dan patuh terhadap aturan perundang-undangan serta efektif, efisien dan ekonomis dalam pelaksanaannya.

Irdam pada Taklimat Awal ini berharap kepada para Auditi untuk dapat bekerjasama dengan baik, serta memberikan informasi secara objektif dan benar kepada Auditor dengan menghadirkan pejabat/Perwira yang membidangi tugas masing-masing. Sehingga dapat berdiskusi dan berkonsultasi dengan baik untuk mendapatkan gambaran yang jelas tentang temuan serta solusi maupun langkah perbaikan di masa depan demi kemajuan Kodam XIV/Hasanuddin.

Sumber : Pendam XIV Hsn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pjs Wali Kota Makassar Pimpin Rakor Fasilitasi dan Distribusi Logistik Pilkada 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Fasilitasi dan Pengamanan Distribusi Logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024. Rakor tersebut dihadiri oleh Ketua KPU Kota Makassar, Ketua Bawaslu Kota Makassar, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Makassar, serta pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Polda Sulsel Gelar Dzikir dan Doa Bersama Wujudkan Pilkada Damai di Wilayah Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang, Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar dzikir dan doa bersama untuk menciptakan suasana yang damai dan kondusif. Kegiatan berlangsung pada Jumat (22 November 2024), di Masjid Syuhada 45 Polda Sulsel, dengan dihadiri oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Yudhiawan, S.H., […]

Read more
Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more