Pasca Apel Pagi, Kapolres Gowa Berikan Reward kepada Kapolsek Tombolopao

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K memberikan penghargaan kepada Kapolsek Tombolopao AKP Hapid beserta anggotanya AIPTU Zainuddin yang dianggap memiliki loyalitas dan kemampuan plus dalam memimpin dan melayani masyarakat, Senin (18/03/2024).

Kapolres Gowa memberikan reward tersebut dalam bentuk apresiasi atas dedikasi dan kerja keras Kapolsek Tombolopao beserta jajarannya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tugasnya.

Salah satu momen puncak terjadi saat Kapolres Gowa menghadiri peresmian Pos Pelayanan Publik di Kecamatan Tombolopao. Saat itu, Kapolres Gowa sempat bertanya kepada salah satu anggota Polsek Tombolopao AIPTU Zainuddin, apakah bersedia untuk dipindahkan ke Sungguminasa.

Namun, jawaban dari AIPTU Zainuddin sungguh mengejutkan, bukannya menerima tawaran Kapolres akan tetapi dengan tegas dan penuh semangat, AIPTU Zainuddin menyatakan, jika diizinkan dia tetap bertugas di Polsek Tombolopao.

“Jika diizinkan saya tetap bertugas di Polsek Tombolopao komandan. Saya akan selalu mendampingi Pak Kapolsek selama bertugas di sini,” tegasnya.

Meskipun diketahui AIPTU Zainuddin akan purna bakti pada tahun 2025 dan tinggal di Kecamatan Bajeng, keputusannya untuk tetap setia bertugas di Tombolopao merupakan bukti kesetiaan dan dedikasi yang luar biasa dan patut mendapat apresiasi.

Kapolres Gowa pun terharu mendengar kesetiaan dan komitmen yang begitu kuat dari AIPTU Zainuddin terhadap tugasnya di Polsek Tombolopao. Hal ini menjadi bukti nyata bahwa semangat pengabdian kepada masyarakat dan kesetiaan terhadap pimpinan adalah hal yang sangat dijunjung tinggi dalam lingkungan Polri.

Penghargaan yang diberikan oleh Kapolres Gowa tidak hanya sebagai bentuk apresiasi atas kinerja Kapolsek Tombolopao, tetapi juga sebagai motivasi bagi seluruh anggota Polres Gowa untuk terus berupaya dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Semoga semangat dan dedikasi seperti yang ditunjukkan oleh AIPTU Zainuddin dapat menjadi inspirasi bagi semua anggota Polri dalam menjalankan tugas dengan baik dan penuh integritas,” harap Kapolres. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan TNI dalam menjaga stabilitas serta keamanan wilayah.  Hal ini disampaikan saat menghadiri tradisi lepas sambut Pangdam XIV/Hasanuddin di Balai Prajurit M Jusuf, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Senin (3 November 2025). Seremoni berlangsung khidmat, menandai pergantian […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel Jufri Rahman Menerima Audiensi PT Pelindo Regional IV dan PT DLU Cabang Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima audiensi PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional IV dan PT Dharma Lautan Utama (DLU) Cabang Makassar, membahas persiapan kegiatan “Sulsel Ekspor Day” yang akan mendorong peningkatan layanan ekspor langsung atau direct call di Makassar New Port (MNP).  Pertemuan berlangsung di Ruang Kerja Sekprov Sulsel, Kantor […]

Read more
Makassar SULSEL

Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar (LONTARA+), Pemkot Makassar Kembali Unjuk Gigi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Komitmen Pemerintah Kota Makassar untuk menghadirkan layanan publik yang mudah, cepat, dan terintegrasi kembali mendapat panggung di tingkat nasional. Lewat inovasi unggulannya, Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar (LONTARA+), Pemkot Makassar kembali unjuk gigi dengan mengikuti ajang Top Digital Awards 2025, salah satu inovasi di bidang transformasi digital pemerintahan. Wali Kota Makassar, Munafri […]

Read more