WS. Danramil Marioriawa Pasang Patok Tandai Pra TMMD Kodim 1423/Soppeng

SOPPENG, EDELWEISNEWS.COM – Pemasangan patok di pinggir sungai Kawerang oleh WS. Danramil 1423-02/Marioriawa Pelda Said bersama Kadis PU A. Haeruddin dan Babinsa Desa Panincong Kopda Faisal menandai dimulainya Pra TMMD ke-106 TA 2019 Kodim 1423/Soppeng. TMMD dipusatkan di Desa Panincong Kecamatan Marioriawa Kabupaten Soppeng, Minggu (15/9).

Pemasangan patok di sasaran sungai ini dimulai dari induk anak sungai Kawerang ke arah Utara menuju Danau Tempe (sungai Mattajang) sepanjang 5.000 meter.

Dandim 1423/Soppeng Letkol Arm Catur Fajar Prasetyo, SE ditempat terpisah mengatakan, pemasangan patok sepanjang 5.000 meter ini sudah memasuki area Danau Tempe. Hal tersebut dilakukan demi mencari sumber air tanah, namun belum ditemukan.

“Karena saat ini masih musim kemarau sehingga pemasangan patok di majukan 400 meter untuk sampai ke pinggiran air danau,” ungkapnya.

“Pra TMMD ini dilaksanakan sebelum dimulainya pembukaan TMMD ke – 106 pada tanggal 2 Oktober 2019 selama 30 hari, agar target yang diprogramkan tercapai 100 %, sehingga harus dimulai dari sekarang,” tambah Letkol Catur.

Obyek kegiatan TMMD di Kodim Soppeng dengan sasaran fisik yakni normalisasi sungai, pengerasan jalan dan rehab masjid. Sedangkan sasaran non fisik seperti penyuluhan hukum, Narkoba, Kamtibmas, pertanian, kesehatan dan nilai-nilai Pancasila.

Penulis : Edi

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Soppeng SULSEL

Remaja Tenggelam di Sungai Bunne Kabupaten Soppeng, Belum Ditemukan

SOPPENG, EDELWEISNEWS.COM – Seorang remaja tenggelam di Sungai Bunne, Desa Goarie, Kecamatan Marioriwawo, Kabupaten Soppeng saat ikut memancing ikan bersama sembilan temannya pada Minggu (2/7/2024). Berdasarkan keterangan dari keluarga korban, saat itu remaja tersebut bersama dengan sembilan temannya sedang memancing, kemudian ia turun ke sungai dan arus tiba-tiba menjadi deras, dan ia terbawa arus kemudian […]

Read more
Soppeng SULSEL

Pj Gubernur Sulsel Apresiasi Langkah Bupati Soppeng Sertifikasi Bibit Cabai Tampaning

SOPPENG, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin mendukung penuh langkah Bupati Soppeng yang mensertifikasi bibit cabai Tampaning menjadi hak paten. “Luar biasa ini masyarakat Soppeng bisa punya profesi dan sumber penghasilan baru dengan menjual benih cabai Tampaning,” kata Bahtiar, Jumat (8 Maret 2024).  Selain itu, Bahtiar berharap kedepannya segera menyusul bibit cabai Salo Dua Enrekang […]

Read more
Soppeng SULSEL

Budidaya Hortikultura Turut Bantu Sektor Peternakan, Limbah Vegetasi untuk Pakan

SOPPENG, EDELWEISNEWS.COM – Budidaya tanaman hortikultura, seperti pisang cavendish, sukun, dan nangka madu, ternyata tidak hanya untuk ketahanan pangan. Tetapi, limbah pertanian juga bisa digunakan sebagai pakan ternak. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Peternakan, Kesehatan Hewan dan Perikanan (PKHP) Kabupaten Soppeng, Erman Asnawi, di sela kunjungan Penjabat Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin dan Bupati Soppeng Kaswadi […]

Read more