MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pendaftaran Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar sudah berlangsung di KPU Kota Makassar. Empat pasangan telah dijadwalkan akan mendaftar.
Dijadwalkan pada Rabu (28 Agustus 2024), hari ini, hanya ada satu pasangan calon yang akan mendaftar yakni Andi Seto Gadhista Asapa – Rezki Mulfiati Lutfi. Kemudian tanggal 29 Agustus tercatat tiga pasangan calon, yakni Munafri Arifuddin – Aliyah Mustika Ilham, Indira Yusuf Ismail – Ilham Ari Fauzi A. Uskara dan Amri Arsyad – Abdul Rahman Bando.
Sekitar pukul 10.30 wita, Andi Seto Gadhista Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi (Seto-Rezki) resmi mendaftar sebagai Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota ke KPU Kota Makassar. Seto-Rezki menjadi pendaftar pertama yang akan maju bertarung pada 2024 dengan diusung empat partai politik (parpol).
Pasangan berjargon ‘Sehati’ ini menaiki bus bak terbuka diantar pengurus partai pengusung serta para simpatisan.
Turun dari bus, Seto-Rezki yang mengenakan baju putih dipadu celana hitam langsung memasuki area Kantor KPU Makassar dan mengisi buku tamu. Keduanya disambut jajaran komisioner dan sekretariat KPU Makassar.
Seto-Rezki selanjutnya memasuki ruangan pendaftaran. Mereka lalu menyerahkan dokumen pendaftaran, syarat menjadi cawalkot dan cawawalkot kepada komisioner KPU Makassar. Komisioner KPU Makassar kemudian melakukan verifikasi dan validasi dokumen.
“Alhamdulillah, setelah melalui proses verifikasi dan pencermatan, KPU Kota Makassar menyatakan berkas yang disampaikan (Seto-Rezki) lengkap,” ujar Ketua KPU Makassar Andi Muhammad Yasir Arafat.
Sementara itu, Seto dalam sambutannya mengungkap syukur setelah berkas pendaftarannya dinyatakan lengkap oleh KPU Makassar. Adapun Rezki mengajak kepada seluruh kandidat Pilwalkot Makassar untuk berkompetisi secara sehat.
“Alhamdulillah berkas dinyatakan lengkap,” ujar Seto dalam sambutannya.
“Mari berdemokrasi dengan riang gembira,” tambah Rezki.
Dikutip dari Detiksulsel, Seto-Rezki maju Pilwalkot Makassar diusung oleh empat partai. Keempat partai itu, yakni NasDem (6 kursi), Gerindra (8 kursi), PSI (nonparlemen), serta PAN (3 kursi).
Untuk diketahui, pendaftaran untuk Pilwalkot Makassar berlangsung selama tiga hari, sejak tanggal 27-29 Agustus. Untuk tanggal 27 dan 28 Agustus mulai pukul 08.00-16.00 Wita, sedangkan 29 Agustus mulai pukul 08.00-23.59 Wita.