Kapolsek Bone – Bone Irup di SMAN 4 Lutra

LUWU UTARA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolsek Bone-Bone AKP Harold Kaloari, SH, menjadi Irup di SMAN 4 Luwu Utara, Senin (3/2/2020).

Kehadiran Kapolsek Bone-Bone menjadi Irup di sekolah tersebut untuk menindak lanjuti petunjuk dan arahan dari Kapolres Luwu Utara AKBP Agung Danargito, S.i.k, M. Si, untuk mewujudkan sinergritas antara pihak kepolisian dan sekolah untuk pembinaan kepada pelajar.

Selain itu, Kapolsek juga menyampaikan tentang edukasi mengenai karakter bangsa dan nilai- nilai revolusi mental, merubah perilaku buruk menjadi perilaku yang baik.

“Jangan sia-siakan waktu dan harus betul-betul digunakan sebaik baiknya. Karena para siswa semua merupakan calon generasi penerus bangsa,’’ ucap Kapolsek dalam sambutannya

Lanjutnya, dalam kegiatan belajar mengajar siswa harus lebih rajin. Kapolsek juga mengimbau siswa-siswi tidak menggunakan sepeda motor ke sekolah, mengingat belum mempunyai SIM dan belum cukup umur.

“Kami juga berharap siswa tidak terlibat dalam tindak kriminalitas seperti penggunaan narkoba, minum-minuman keras, tawuran antar pelajar. Selalu berhati – hati terhadap berita bohong (hoax),” imbuhnya.

Menurutnya, tugas siswa paling utama adalah belajar yang baik, guna meraih prestasi dan mewujudkan cita-cita yang diinginkan. Untuk membantu meningkatkan serta membangun moral kepribadian para pelajar pihak sekolah bekerjasama dengan Polri.

“Dimana Polri sebagai pembina Kamtibmas, bertugas dan bertanggung jawab untuk melaksanakan pembinaan terhadap masyarakat yang cenderung dan berpotensi mengganggu ketertiban serta keamanan di masyarakat,” tutupnya.

Setelah Upacara Kapolsek Bone-Bone AKP Harold Kaloari melakukan ramah-tamah dengan Kepala Sekolah H. Yangmani, S.Pd. M.Si, para guru, staf dan siswa/siswi SMAN 4 Luwu Utara.

Penulis: Jalil

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Munafri Pimpin Rakor Matangkan Rangkaian Kegiatan HUT ke-418 Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Pemerintah Kota Makassar terus memantapkan persiapan menjelang perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-418 Kota Makassar. Setelah sebelumnya menekankan kesan charity dan kesederhanaan, Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin kembali memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) lanjutan di Balai Kota Makassar, Selasa (21/10/2025). Rakor tesebut membahas pemantapan rangkaian kegiatan mulai dari detail konsep kegiatan, teknis pelaksanaan, […]

Read more
Makassar SULSEL

Ster Kodaeral VI Gencarkan Komsos, Tanamkan Nilai Disiplin, Anti Narkoba, dan Bijak Bermedia Sosial

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka mendukung pembinaan Korps Kadet Republik Indonesia (KKRI) serta menjaga stabilitas wilayah, Satuan Teritorial (Ster) Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) VI menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) secara serentak di SMA Hang Tuah dan SMK Kesehatan TNI AL Hang Tuah Makassar, Selasa (21/10/2025). Kegiatan ini merupakan tindak lanjut arahan Panglima TNI Jenderal […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Pemkot Makassar Siap Kawal Tiga Ranperda Prioritas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menghadiri Rapat Paripurna Keenam Masa Persidangan Pertama Tahun 2025/2026 DPRD Kota Makassar melalui zoom meeting dari Ruang Rapat Kantor Balai Kota Makassar, Selasa (21/10/2025). Agenda rapat paripurna tersebut membahas pendapat Wali Kota atas tiga Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) inisiatif DPRD, masing-masing yakni Ranperda tentang Penyelenggaraan kearsipan. Kemudian, […]

Read more