
MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Tim Assesor dan peserta Asesi diterima langsung oleh Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Propinsi Sulawesi Selatan dan dihadiri Kadis Perpustakaan Makassar di Ruang Multimedia perpustakaan umum Propinsi Sulawesi Selatan, Rabu (24/8/2022).
Kedatangan tim assesor untuk melakukan akreditasi perpustakaan sekolah, untuk menuju perpustakaan yang sesuai Standar Nasional Perpustakaan (SNP). Pada Rabu (24 Agustus 2022) akan dilaksanakan penilaian Akreditasi Perpustakaan terhadap 17 perpustakaan di lingkup Pemerintah Kota Makassar. Tim Assesor terdiri dari 4 orang yaitu Anton, Mustafa, Arif, Tulus Wulan Juni dan Andi Amriana.
Untuk tahap pertama tanggal 24 Agustus tim assesor akan melakukan wawancara di masing- masing pengelola dan kepala sekolah terkait perpustakaan sekolahnya.
Hari kedua Kamis (25 Agustus 2022) secara serentak semua Tim Assesor dan pendamping akan turun visitasi ke perpustakaan untuk verifikasi lapangan. (Har)