Artis Ila Lida Didaulat Gubernur Sulsel Sebagai Duta Pencegahan Covid -19

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Propinsi Sulawesi Selatan mendaulat penyanyi  Ila LIDA sebagai Duta Pencegahan Covid-19. Piagam yang ditanda tangani Nurdin Abdullah, tersebut diterima  Ila di Hotel Harper, Jl. Perintis Kemerdekaan KM 15 No.14 A, Pai, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (9/6/2020).

Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid- 19 Kabupaten Wajo, Supardi mengatakan, artis Liga Dandut ini ditunjuk sebagai Duta Pencegahan Covid-19 setelah sebelumnya, Ila yang dinyatakan positif berdasarkan rapid tes ini, selesai menjalani Program Rekreasi Pencegahan Covid-19 di Makassar.

“Sertifikat sebagai duta pencegahan Covid- 19 dari Gubernur diserahkan langsung oleh Bupati,” ucapnya.

Sementara itu Bupati Wajo, Amran Mahmud menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak, terkhusus kepada Tim Gugus Tugas Percepatan Pengendalian Covid-19 Propinsi Sulawesi Selatan yang telah merawat warganya itu selama menjalani karantina mandiri.

Bupati mengatakan, Ila sebelumnya telah menjalani isolasi mandiri setelah dinyatakan hasil rapid tesnya reaktif namun setelah melalui uji swab dua kali, hasilnya negatif.

“Alhamdulillah setelah menjalani isolasi dan uji swab dua kali, Ila sudah dinyatakan sembuh dan bisa pulang,” ujarnya.

Selain itu, Amran Mahmud juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Andi Ila beserta keluarga yang dengan sabar menjalani masa karantina (perawatan) sesuai dengan protokol Covid-19.

“Semoga dengan kesembuhan nanda Andi Ila menjadi energi positif bagi kita dan pasien Covid-19 lainnya yang masih menjalani perawatan. Kita juga bersyukur karena nanda Andi Ila didaulat sebagai Duta Pencegahan Covid-19,” jelasnya.

Meski begitu, Ketua Partai DPD PAN ini berharap, untuk sementara Ila masih melakukan isolasi mandiri selama 14 hari sebelum kemudian beraktifitas seperti sebelumnya.

Penulis : Ampa

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Tinjau Lahan Alternatif Pekuburan di Maros

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, meninjau lokasi lahan alternatif yang direncanakan menjadi area pekuburan baru bagi masyarakat Kota Makassar di Desa Benteng Gajah, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros, Minggu (16/11/2025). Peninjauan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi atas semakin terbatasnya kapasitas pekuburan di Kota Makassar. Munafri mengatakan bahwa pemerintah perlu menyiapkan alternatif lahan agar […]

Read more
Makassar SULSEL

Bakal Gelar Raker, IKA Fakultas Hukum Unhas ’87 Mantapkan Organisasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (Unhas) Angatan ’87 terus memantapkan rencana memperkuat kelembagaan organisasi agar punya program yang terukur, berdampak pada alumni dan masyarakat, juga berkelanjutan. Aspek yang bertalian dengan kelembagaan organisasi IKA Fakultas Hukum Unhas Angatan ’87 ini akan dibicarakan dalam Rapat Kerja (Raker) yang direncanakan berlangsung pada […]

Read more
Makassar SULSEL

Pasca Dilantik, Ketua JMSI Sulsel Teken MoU dengan REI, Adwindo dan Gekrafnas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Usai dilantik, Pengurus Daerah atau Pengda Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sulsel langsung meneken nota kesepahaman atau MoU dengan 3 institusi dalam rangka kolaborasi penguatan kemandirian ekonomi. MoU itu diteken langsung Ketua Pengda JMSI Sulsel Ilham Husen di sela – sela pelantikan JMSI Sulsel periode 2025-2030 di Ballroom Phinisi, Hotel Claro Makassar, […]

Read more