Bacaleg PAN Bakal Birukan Gowa

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Menjelang pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Cabang Partai Amanat Nasional, bacaleg PAN kompak nyatakan sikap siap birukan Kabupaten Gowa.

“Pastinya saya dan teman teman bacaleg siap sukseskan acara pelantikan DPC, karena ini adalah momentum yang tidak boleh kami lewatkan,” ujar Kasim Sila.

Politisi senior yang juga mantan anggota DPRD Gowa ini bergabung ke Partai Amanat Nasional, karena tertarik dengan sosok kepemimpinan Hj. Husniah Talenrang di PAN Gowa. Kasim Sila telah resmi mendaftar sebagai bacaleg di daerah pemilihan Biringbulu dan Tompobulu.

Demikian halnya Asriyanti, peraih tiga ribu lebih suara pada pileg lalu di Partai Nerkarya Tompobulu, juga menyatakan kesiapannya mensukseskan kegiatan pelantikan ketua dan pengurus DPC PAN.

Tak mau kalah dengan bacaleg lainnya, Nurazizah bacaleg termuda PAN daerah pemilihan Pallangga Barombong juga nyatakan kesiapannya birukan Gowa.

“Insya Allah saya akan semaksimal mungkin demi Ibu Ketua Husniah Talenrang dan partai ini,” janjinya.

Kesiapan mensukseskan kegiatan pelantikan ini juga dinyatakan oleh Yunus Emba, Syaharuddin Liu, Susiyanti, Misbahuddin, Taufik, Firmansyah Asdar, Aris Muflih dan bacaleg lainnya yang hadir pada rapat persiapan pelantikan pengurus DPC PAN.

Rapat persiapan ini berlangsung pada Rabu 9 Maret 2023 di Kantor DPD PAN Gowa, Jalan Andi Tonro dan dipimpin langsung Hj. Husniah Talenrang.

Rencananya, 18 Ketua dan pengurus Dewan Pimpinan Cabang Partai Amanat Nasional Akan dilantik oleh Ketua DPW PAN Sulawesi Selatan dan juga dihadiri jajaran pengurus Dewan Pipmpinan Pusat PAN.

“Jika tak ada halangan, pelantikan ini akan dilaksanakan pada pertengahan Maret,” pungkas Husniah Talenrang. (Ril)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa

Kapolres Gowa Beri Arahan dan Motivasi Kepada Calon Anggota Polri 2025

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Perlu kesiapan mental, fisik, dan intelektual dalam menghadapi proses seleksi. Demikian arahan dan motivasi Kapolres Gowa, AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., kepada calon Taruna Akpol, Bintara dan Tamtama Polri T. A 2025 di Aula Rewako Wicaksana Laghawa, Polres Gowa, Rabu (12/3/2025). Dalam arahannya, Kapolres Gowa, mengingatkan para peserta agar selalu […]

Read more
Artikel Makassar SULSEL

Imajinasi Anak-Anak Tentang Kota Inklusi dan Berkelanjutan

Oleh: Rusdin Tompo (pemerhati isu hak-hak anak dan pegiat literasi) Pandangan mata saya seperti diajak melihat bangunan-bangunan kecil yang ditata apik, begitu saya memasuki ruang kegiatan acara Penutupan UK PACT Future Cities & Diseminasi Kajian di Kota Makassar, di Hyatt Place, Jalan Jenderal Sudirman 31, Makassar. Mata saya bagai disodorkan pameran karya seni dengan tawaran […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Grand Opening “Kedai Cendrawasih”: Rasa Autentik dalam Hangatnya Kebersamaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Kedai Cendrawasih” resmi dibuka pada hari Senin (10/3/2025) dalam sebuah acara grand opening yang berlangsung di Jalan Cendrawasih No. 432, Kota Makassar. Kedai ini merupakan milik Kepala Keuangan Kodam (Kakudam) XIV/Hasanuddin, Kolonel Cku Agung Aristiono, yang menghadirkan berbagai hidangan khas dengan cita rasa autentik. Pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai kalangan, […]

Read more