Bapenda Makassar Ganjar Wajib Pajak dan Wajib Pungut Pajak dengan Tax Award 2019

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Pemerintah Kota Makassar mengapresiasi wajib pajak dan wajib pungut pajak dengan Tax Award 2019 di Claro Hotel, Selasa (26/11/2019).

Tax Award 2019 diberikan kepada wajib pajak dan wajib pungut pajak yang berprestasi dalam kepatuhannya membayar pajak, serta pemerintah daerah yang berhasil mencapai atau melampaui target pajaknya.

Di kesempatan Tax Award 2019, Penjabat Walikota Makassar Iqbal Suhaeb mengapresiasi seluruh wajib pajak dan wajib pungut pajak atas keberhasilan  mereka memaksimalkan pendapatan asli daerah yang bersumber dari pajak daerah.

“Terima kasih telah membantu pemerintah dengan hasil yang kita raih sekarang ini, sehingga kita berikan bentuk penghargaan Tax Award 2019 kepada teman-teman BUMN, pemerintah setempat maupun swasta dengan pembayaran dan penerimaan pajak yang maksimal,” terangnya.

Iqbal menyebut wajib pajak dan wajib pungut pajak merupakan pahlawan pembangunan.

“Bukan karena apa-apa, mereka telah berjasa dalam mengoptimalisasi penerimaan pajak pemerintah daerah,” ungkapnya.

Selain itu, Iqbal juga mengapresiasi Korsupgah KPK RI Wilayah Vlll, Kejaksaan Negeri Makassar, dan kepolisian yang telah mendampingi Bapenda dalam meningkatkan PAD Kota Makassar.

“Sebagai mitra pemerintah kota, Korsupgah, kejaksaan, dan kepolisian  sangat berperan dalam optimalisasi pendapatan wajib pajak dan wajib pungut pajak, sehingga target pencapaian tahun ini bisa kita dicapai,” jelasnya.

Tahun ini, target pemerintah kota sebesar 70 persen, lebih tinggi dari yang dicapai dari target tahun lalu sebesar 60 persen.

“Kita harapkan sampai akhir tahun bisa kita capai sampai 80 persen dari segi nilai cukup lebih tinggi dari tahun lalu,” ujarnya

Kepala Bapenda Kota Makassar Irwan Adnan mengatakan, dengan adanya Korsupgah sangat membantu dalam optimalisasi pendapatan pajak di Makassar, sebagai tujuan pembangunan Kota Makassar yang mengarah pada program Makassar Clean Comfort and Continuity.

“Ini adalah bentuk apresiasi kami kepada wajib pajak dan wajib pungut pajak beserta Korsupgah KPK RI Wilayah VIII, kejaksaan dan kepolisian sebagai mitra dengan menganugerahi Tax Award 2019,” pungkasnya.

Penulis : Hidayat

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa Olahraga SULSEL

Ulil Albab Cup V: Sportivitas yang Menghibur Mengedukasi dan Merangkul

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Setelah sebulan penuh diwarnai semangat juang, sorak – sorai penonton, dan keringat sportivitas, Turnamen Futsal Ulil Albab Cup V Tahun 2025 resmi ditutup, Selasa (4 November 2025). Event akbar tahunan yang digelar oleh Yayasan Ulil Albab Bawakaraeng ini bukan sekadar ajang perebutan piala, melainkan sebuah festival kolaborasi dan pembinaan bibit muda. Kegiatan […]

Read more
Makassar SULSEL

Rutan Makassar Terima Penguatan Pembinaan Pramuka dari Kwartir Cabang Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Makassar kembali menghadirkan kegiatan positif bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), melalui penguatan pembinaan kepramukaan yang dilaksanakan oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Makassar, Selasa (4/11/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh Drs. H. M. Hatta Aris selaku perwakilan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Makassar. Kegiatan dibuka secara resmi […]

Read more
Gowa SULSEL

Cegah Pelanggaran Dini, Sipropam Polres Gowa Gelar Gaktiblin Rutin Usai Apel Pagi

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Seusai pelaksanaan apel pagi, Seksi Profesi dan Pengamanan (Sipropam) Polres Gowa melaksanakan kegiatan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktiblin) terhadap seluruh personel Polres Gowa, Kamis, (6/11/2025). Kegiatan yang berlangsung di halaman Mapolres Gowa tersebut dipimpin langsung oleh Kasipropam Polres Gowa, AKP Abdul Wahab, S.H, dan menyasar pemeriksaan kelengkapan perorangan seperti identitas diri, surat-surat […]

Read more