Berada di Manado, Wagub Andi Sudirman Tetap Antusias Melihat Laga PSM

MANADO,EDELWEISNEWS.COM – Animo masyarakat Sulawesi Selatan untuk menonton langsung Leg kedua final Piala Indonesia antara PSM Makassar vs Persija Jakarta yang digelar di Stadion Mattoanging, Selasa (6/8) sore, sangat besar. Tak terkecuali Wakil Gubernur Andi Sudirman Sulaiman yang saat ini tengah berada di Manado, Sulawesi Utara guna mengikuti kegiatan Konsultasi Regional RPJMN 2020-2024.

Melalui akun instagramnya @andisudirman.sulaiman mengupload gambar sebagai bentuk support kepada PSM. Andi Sudirman pun memposting kalimat “OTW, tapi masih dibandara sam ratulangi Manado”, tulisnya.

Pada pertandingan yang direncanakan sebelumnya, Andi Sudirman Sulaiman telah memastikan hadir dalam pertandingan tersebut yang disampaikan langsung kepada CEO PSM Makassar Munafri Arifuddin (Appi).

Diketahui Andi Sudirman Sulaiman saat ini berada di Manado dalam agenda Konsultasi Regional RPJMN 2020-2024. Dalam agenda tersebut, Andi Sudirman Sulaiman memaparkan beberapa program unggulan dan strategis Sulsel yang membutuhkan perhatian dan menjadi program Nasional. (hum)

Penulis : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Olahraga

Luar Biasa Prestasi Lantamal VI, Sabet Juara I di Kejuaraan Nasional Selam OBA Kasal Cup Tahun 2025

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Atlet Lantamal Makassar meraih prestasi luar biasa pada Kejuaraan Nasional Selam OBA (Orientasi Bawah Air) Kasal Cup Tahun 2025 yang digelar di Pelabuhan Sunda Pondok Dayung, Jakarta Utara, Sabtu (28/6/2025). Kejuaraan Nasional Selam OBA Kasal Cup tahun 2025 tersebut diikuti para atlet TNI/POLRI dan Atlet POSSI (Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia) dari […]

Read more
Makassar Olahraga

Karateka SD Negeri Parinring Wakili Kecamatan Manggala Ikut O2SN 2025 Tingkat Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Muh Zikrullah Yanur, siswa SD Negeri Parinring, mewakili Kecamatan Manggala dalam gelaran Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Kota Makassar. Karateka cilik yang baru saja naik ke kelas 6 itu, hadir dalam upacara pembukaan O2SN 2025 Tingkat Kota Makassar, di Lapangan Karebosi, Kamis (26 Juni 2026). Pelaksanaan O2SN 2025 Tingkat Kota Makassar […]

Read more
Makassar Olahraga SULSEL

Danlantamal VI Hadiri Olahraga Jalan Santai Sulsel Anti Mager 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VI Makassar Brigadir Jenderal TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S.E., M.Tr.Hanla., M.M., M.Han menghadiri dan memeriahkan kegiatan olahraga Jalan Santai “Sulsel Anti Mager 2025″ yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan. Pelepasan peserta bertempat di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Jumat (27/6/2025). Kegiatan jalan santai […]

Read more