Berada di Manado, Wagub Andi Sudirman Tetap Antusias Melihat Laga PSM

MANADO,EDELWEISNEWS.COM – Animo masyarakat Sulawesi Selatan untuk menonton langsung Leg kedua final Piala Indonesia antara PSM Makassar vs Persija Jakarta yang digelar di Stadion Mattoanging, Selasa (6/8) sore, sangat besar. Tak terkecuali Wakil Gubernur Andi Sudirman Sulaiman yang saat ini tengah berada di Manado, Sulawesi Utara guna mengikuti kegiatan Konsultasi Regional RPJMN 2020-2024.

Melalui akun instagramnya @andisudirman.sulaiman mengupload gambar sebagai bentuk support kepada PSM. Andi Sudirman pun memposting kalimat “OTW, tapi masih dibandara sam ratulangi Manado”, tulisnya.

Pada pertandingan yang direncanakan sebelumnya, Andi Sudirman Sulaiman telah memastikan hadir dalam pertandingan tersebut yang disampaikan langsung kepada CEO PSM Makassar Munafri Arifuddin (Appi).

Diketahui Andi Sudirman Sulaiman saat ini berada di Manado dalam agenda Konsultasi Regional RPJMN 2020-2024. Dalam agenda tersebut, Andi Sudirman Sulaiman memaparkan beberapa program unggulan dan strategis Sulsel yang membutuhkan perhatian dan menjadi program Nasional. (hum)

Penulis : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Olahraga

Timnas U-17 Raih Kemenangan Kedua, Erick Thohir : Luar Biasa!

ARAB SAUDI, EDELWEISNEWS.COM – Timnas U-17 Indonesia selangkah lagi menuntaskan misi yang ditargetkan di Piala Asia U-17 yang berlangsung di Arab Saudi.  Kemenangan 4-1 atas Yaman U – 17 di laga kedua penyisihan Grup C yang digelar di Stadion Prince Abdullah Al Faisal Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Senin (7/4/2025) telah membuat Timnas U17 meletakkan […]

Read more
Jakarta Olahraga

Reaksi Bangga Coach Nova : Terima Kasih PSSI Terus Jaga Program Junior

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Pelatih Timnas U-17, Nova Arianto menyampaikan rasa terima kasih yang setinggi-tingginya kepada PSSI yang telah menjaga program pembinaan Timnas sejak usia junior hingga senior. Hal itu diungkapkan menyusul keberhasilan Garuda Muda menaklukkan tim unggulan, Korea Selatan (Korsel), 1-0 di laga pembuka penyisihan grup C Piala Asia U17 yang berlangsung di Arab Saudi.  […]

Read more
Jakarta Olahraga

Timnas U -17 Taklukkan Korsel, Erick Thohir: Ini Hasil Kerja Keras Tim

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengapresiasi perjuangan skuad Garuda Muda yang berlaga di Piala Asia U17. Di laga pembuka penyisipan grup C yang berlangsung di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jeddah, Jumat (4/4/2025) malam WIB, Timnas U-17 mengalahkan tim unggulan Korea Selatan (Korsel) dengan skor, 1-0. “Alhamdulillah. Perjuangan luar biasa sudah ditunjukkan […]

Read more