BPBD Serahkan Bantuan Stimulan kepada Warga Korban Kebakaran di Lima Kecamatan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBB) Kota Makassar menyerahkan bantuan stimulan berupa bahan material bangunan kepada korban kebakaran di enam lokasi berbeda.

Hal tesebut diungkapkan Maharuddin Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Kota Makassar.

“Empat hari ini BPBD menyerahkan bantuan stimulan kepada korban kebakaran. Bantuan diserahkan langsung kepada korban kebakaran, ” ungkap Maharuddin.

Mahar, sapaan akrab Maharuddin menyebutkan, kebakaran yang terjadi antara bulan Mei sampai Juni mengakibatkan 31 rumah dan satu rumah ibadah mengalami kerusakan.

“17 rumah rusak berat atau hangus terbakar serta 12 rumah dan satu rumah ibadah (masjid) rusak ringan,” sebutnya.

Olehnya itu, Pemerintah Kota Makassar melalui BPBD memberikan bantuan yang sifatnya stimulan kepada warga yang terdampak kebakaran.

Bantuan yang diserahkan berupa bahan bangunan untuk membangun kembali rumah warga yang rusak.

“Karena sifatnya stimulan, bantuan yang diberikan juga jumlahnya terbatas. Selain itu, jumlahnya juga berbeda antara yang rusak ringan dengan rusak berat,” terang Mahar saat ditemui di kantor BPBD sebelum penyerahan bantuan di Kec. Biringkanaya dan Kec. Panakukang, Rabu (7/8).

Bantuan stimulan yang diberikan berupa tripleks, balok, seng dan paku.

Perlu diketahui, lokasi kebakaran masing-masing berada di Kecamatan Tallo, Biringkanaya, Manggala, Rappocini dan Panakukang.

Berikut loksi kebakaran yang terjadi:

  1. Kecamatan Tallo

Minggu (4/5) kebakaran terjadi di Jalan Sultan Abdullah Raya belakang Kompleks Navigasi RT 01 RW 03 Kelurahan Tallo. Kebakaran yang terjadi mengakibatkan tujuh rumah rusak berat dan 8 rusak ringan.

Sabtu (22/06) di Jalan Sinassara lr 3 RT 002 RW 007 dan di Jalan Sinassara lr 4 RT 003 RW 007 Kelurahan Kaluku Bodoa mengakibatkan empat rumah rusak berat, empat rumah dan satu rumah ibadah (masjid) rusak ringan.

2. Kecamatan Biringkanaya

Kamis (16/05), di Tunas Jaya RT 003 RW 002 Kelurahan Sudiang mengakibatkan dua rumah rusak berat.

3. Kecamata Manggala

Hari Jumat (7/6) kebakaran juga terjadi di Jalan Dg Hayo Pattunuang Lr 08 RT 03 RW 02 Kelurahan Bitowa, mengakibatkan dua rumah rusak berat dan dua rumah rusak ringan.

4. Kecamatan Rappocini

Minggu (9/6), kebakaran terjadi di BTN Minasa Upa Blok AB Kelurahan Minasa Upa, mengakibatkan satu rumah rusak berat.

5 Kecamatan Panakkukang

Sabtu (22/6) di Jalan AP Pettarani 2F RT 005 RW 005 Kelurahan Tamamaung, mengakibatkan satu rumah rusak berat. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Hadiri Paripurna Penyampaian LKPJ Gubernur, Sekda Jufri Rahman Sampaikan Realisasi APBD dalam LKPJ 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, menghadiri rapat paripurna terkait Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur Sulawesi Selatan Tahun Anggaran 2024 di ruang rapat Paripurna DPRD Sulawesi Selatan, Senin (24 Maret 2025).   Dalam membacakan sambutan Gubernur, Jufri Rahman menyampaikan laporan realisasi APBD dalam Dokumen LKPJ Tahun 2024 yang merupakan gambaran capaian angka […]

Read more
Makassar SULSEL

Buka Puasa Bersama, Fatmawati Rusdi Ajak Tiktokers Perbanyak Konten-konten Edukatif

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, berbuka puasa bersama ratusan pengguna atau kreator konten di platform TikTok (Tiktokers) untuk mempererat silaturahmi di Rumah Jabatan Wakil Gubernur, Jalan Yusuf Daeng Ngawing, Kota Makassar, Minggu (23 Maret 2025).   Suasana hangat dan penuh keakraban terasa dalam kegiatan ini. Menjelang waktu berbuka, Fatmawati tampak berbincang dengan […]

Read more
Makassar SULSEL

HBH dan Musyawarah IKA Fakultas Hukum Unhas Bakal Dihadiri 2.000 Alumni Lintas Profesi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Plt Ketua Umum Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (IKA FH-UH), Dr Chaerul Amir, SH, MH, telah menerbitkan SK Panitia Pelaksana Halalbihalal dan Musyawarah IKA FH-UH, pada Selasa (25 Maret 2025). Hajatan besar FH-UH lintas angkatan dan profesi ini, diproyeksikan bakal dihadiri sekira 2.000 alumni yang tersebar di seluruh Indonesia dan luar […]

Read more