Buka Puasa Permabudhi Dihadiri Sekda Makassar dan Kapolda

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Persatuan Umat Budha Indonesia (Permabudhi) menggelar buka puasa bersama. Buka puasa tersebut dihadiri Sekretaris Daerah Pemerintah Kota Makassar, Muh. Ansar di Aula Vihara Sasanadipa, Minggu (19/05/2019).

Buka puasa yang digelar, selain untuk menghargai umat Islam yang sedang menjalankan ibadah puasa, juga untuk memperingati hari Waisak.

“Undangan buka puasa bersama hari ini yang digelar oleh Permabudhi, merupakan sebuah kehormatan dan penghargaan bagi seluruh umat Islam di Kota Makassar,” ujar Muh Ansar.

Kegiatan ini bukan hanya dihadiri oleh umat Islam dan Budha, namun perwakilan dari umat kristiani juga turut hadir.

“Ini wujud toleransi yang kuat, karena kita sama menyadari bahwa agama pada dasarnya mengajarkan hal yang sama, tentang kebaikan yang berasal dari hati,” lanjut Sekda Kota Makassar tersebut.

Hal senada diungkapkan oleh Ketua Permabudhi, Dr. Ir Yongris, tentang berkat dan kemuliaan bulan ini.

“Bulan ini menjadi bulan mulia dan suci. Bagi kami Budha hari ini merupakan hari Waisak, tri suci. Sedangkan saudara kami yang muslim juga sedang menjalankan ibadah suci Ramadhan,” lanjutnya.

Moment ini menurut Yongris, merupakan moment untuk mewujudkan kebersamaan untuk membina jaringan dari hati ke hati.

Peringatan Waisak sekaligus buka puasa bersama juga dihadiri oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Hamidin, Kakanwil Kementrian Agama Sulsel, dan Forum Kerukunan Ummat Beragama. (hum)

Editor : Jenita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Amin Syam, Plt Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, Prioritaskan Kualitas Pembelajaran dan Kompetensi Guru

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Amin Syam, S.Pd, Gr, Plt Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, melalui pesan WhatsApp mengatakan, bahwa dia akan memprioritaskan pengembangan kualitas pembelajaran di sekolah dan pengembangan kompetensi guru, Jumat (21 Februari 2025). M. Amin Syam merupakan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Sekolah SD Negeri Borong, yang baru, menggantikan Muhammad Agus, S.Pd, Gr. Keduanya […]

Read more
Kesehatan Makassar SULSEL

Wakil Gubernur Sulsel Fatmawati Rusdi Resmikan Cardea Physiotherapy dan Pilates Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur Sulsel Fatmawati Rusdi meresmikan Cardea Physiotherapy dan Pilates yang berlangsung di Mall Phinisi Point (Pipo) Jalan Metro Tanjung Bunga Makassar, Sabtu (22 Februari 2025). Fatmawati Rusdi mengatakan, bahwa dirinya sangat senang dan bahagia serta mengapresiasi kehadiran Cardea. Karena animo tinggi masyarakat Sulsel khususnya masyarakat Makassar untuk kegiatan pilates (latihan fisik). […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Jufri Rahman Pimpin Rapat Koordinasi OPD Bahas Tindak Lanjut Arahan Gubernur Terkait Inpres No 1 Tahun 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman memimpin Rapat Koordinasi Organisasi Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terkait Tindak Lanjut Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025. Rapat digelar di Ruang Rapat Pimpinan, Kantor Gubernur Sulsel, Sabtu (22 Februari 2025). Jufri mengatakan, rapat koordinasi ini merupakan kelanjutan dari arahan Gubernur Sulsel dalam rangka […]

Read more