MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Menindaklanjuti aduan masyarakat melalui aplikasi LONTARA+, Satgas Drainase dan SDA Dinas PU Kota Makassar melaksanakan kegiatan normalisasi saluran drainase di Jalan Babussalam, Kamis (9/10/2025).

Normalisasi ini bertujuan untuk mengembalikan fungsi saluran drainase agar mampu menampung dan mengalirkan air dengan baik, serta mencegah terjadinya genangan saat curah hujan tinggi. Apalagi sekarang sudah masuk musim hujan.

Langkah ini merupakan wujud komitmen Dinas PU Kota Makassar dalam menjaga infrastruktur drainase perkotaan agar tetap berfungsi optimal. Dengan keterlibatan aktif masyarakat melalui platform pengaduan digital LONTARA+, diharapkan kolaborasi antara pemerintah dan warga semakin memperkuat upaya menuju Makassar bebas genangan. (*)

