Danny Pomanto Hormati Keputusan Irwan Adnan Mundur dari ASN karena Politik

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto menghargai keputusan Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Setda Kota Makassar, Irwan Adnan mundur dari jabatan ASN-nya.

Danny Pomanto mengungkapkan alasan Irwan Adnan didasari pada langkah politiknya yang ingin maju di Pilkada Kota Makassar.

“Alasan politik, ingin berkontestasi di Pilwakot. Saya sangat hargai, karena ini sebuah hak pribadi beliau. Dan saya kira ini menjadi menarik karena memang kesempatan hanya ada sekarang,” kata Danny Pomanto, Senin (15 Juli 2024).

Ia mengatakan, sejak minggu lalu dirinya sudah menyetujui pengunduran diri Irwan sebagai ASN.

“Sejak minggu lalu sudah saya setujui. Sudah saya kirim ke BKN. Sudah berproses,” ungkapnya.

Danny juga mengapresiasi putusan Irwan lantaran memiliki sikap petarung.

Tentu dirinya juga tak dapat menahan keputusan tersebut, apalagi menurutnya memang inilah momen Pilwakot Makassar.

“Biasanya kan, nanti kalau mau pendaftaran baru mundur, tapi ini mundur sekarang, jadi saya harus respect atas keputusan ini,” ucapnya. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL TNI / POLRI

Jasdam XIV/Hasanuddin Raih Juara 3 Lomba Demonstrasi Beladiri Taktis TNI AD Tahun 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Jasmani Militer Kodam (Jasdam) XIV/Hasanuddin menorehkan prestasi membanggakan, dengan meraih Juara 3 dalam ajang Lomba Demonstrasi Beladiri Taktis yang diselenggarakan oleh Dinas Jasmani Militer Angkatan Darat (Disjasad), dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-75 Jasmani Militer Angkatan Darat Tahun 2025, Kamis (3/7/2025). Lomba ini diikuti oleh seluruh satuan Jasmani Kodam jajaran TNI […]

Read more
Makassar SULSEL

Danlantamal VI Makassar Terima Audiensi Sesjampidmil Kejaksaan Agung RI dan Kajati Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Komandan Pangkalan Utama TNI AL VI (Danlantamal VI) Makassar, Brigjen TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S.E., M.Tr.Hanla., M.M., M.Han., menerima kunjungan audiensi dari Sekretaris Jaksa Agung Muda Pidana Militer (Sesjampidmil) Kejaksaan Agung RI Dr. I Made Suarnawan, S.H., M.H., didampingi oleh Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sulawesi Selatan Agus Salim, S.H, M.H serta rombongan, […]

Read more
Makassar SULSEL

Kolaborasi Disnakertrans dan TP-PKK Sulsel Hadirkan Pelatihan Ecoprint Tingkatkan Produktivitas UMKM

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) bersama Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Sulsel kembali berkolaborasi dalam upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) lokal. Kali ini, fokus kegiatan adalah Pelatihan Peningkatan Produktivitas melalui Keterampilan Ecoprint bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), yang resmi dibuka di Gedung […]

Read more