Dari MIF 2022, Delegasi Australia Jajaki Peluang Bisnis dengan Pemkot Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Walikota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto melakukan one on one meeting dengan beberapa delegasi negara, sebagai rangkaian dari Makassar Investment Forum (MIF) di Hotel Four Point by Sheraton, Selasa (8/11/2022).

Pada kesempatan itu, delegasi dari Australia yang didampingi oleh Konsul Jenderal Australia di Makassar, Bronwyn Robbins mulai menjajaki peluang kerjasama bisnis dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar. Salah satunya bisnis rumput laut.

Untuk memenuhi keinginan Pemerintah Australia  mengembangkan bisnis rumput laut, Pemkot Makassar mengusulkan kolaborasi dengan kabupaten penghasil rumput laut di Sulawesi Selatan.

“Mereka (Australia) tadi maunya bisnis rumput laut, tapi kita (Makassar) tidak punya rumput laut, makanya saya akan mengajak bupati yang punya rumput laut untuk berkunjung ke sana, nanti Makassar yang koordinir,” kata Danny Pomanto.

Menurut Danny Pomanto, rumput laut menjadi komoditi yang paling diunggulkan di Australia. Untuk itu, Kota Makassar siap menjadi fasilitator mempertemukan investor dengan kabupaten/kota penghasil rumput laut.

Apalagi Kota Makassar dengan visi-misi Kota Dunia telah menjalin kerjasama dengan negara sahabat, seperti Australia dan Singapura.

“Makassar siap menjadi bagian untuk kita bisa share dengan teman-teman di luar (investor), jika ada keinginan investasi yang tidak dimiliki Kota Makassar. Misalnya rumput laut di Australia itu menjadi komoditi yang sangat diunggulkan, Kota Makassar tidak punya tapi tetangga kita punya,” tuturnya. (HK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

SULSEL Wajo

Safari Ramadhan Perdana Bupati dan Wakil Bupati Wajo Dimulai di Desa Botto Tanre, Kecamatan Majauleng

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Safari Ramadhan perdana Bupati dan Wakil Bupati Wajo, Andi Rosman dan dr. Baso Rahmanuddin di mulai Desa Botto Tanre, Kecamatan Majauleng, Jumat (14/3/2025). Safari Ramadhan 1446 H / 2025 M ini dihadiri ratusan masyarakat dari Desa Botto Tanre dan Desa Lamiku, Kecamatan Majauleng. Dalam sambutannya, Bupati Wajo Andi Rosman menyampaikan terima kasih […]

Read more
SULSEL Wajo

Asisten Vice President Bank Mandiri Area Parepare Melakukan Kunjungan Silaturahmi di Pemda Wajo

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Asisten Vice President Bank Mandiri Area Parepare selaku Ketua Flying Team Ekosistem Bisnis Daerah Bosowasi melakukan kunjungan silaturahmi di Pemda Kab. Wajo. Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Bupati Wajo H. Andi Rosman bersama Branch Manager Mandiri Utama Finance, Manager Wealth Area Parepare, Branch Sales Manager Cab. Sengkang dan Manager Micro Cab. Sengkang, […]

Read more
Makassar SULSEL

Kunjungi Ujung Tanah, Wakil Wali Kota Makassar Eratkan Silaturahmi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, melaksanakan shalat tarawih berjamaah di Masjid Nurun Nubuwah, Jalan Sabutung, Kecamatan Ujung Tanah, Kamis, (13/3/2025). Kehadiran Aliyah Mustika Ilham disambut dengan iringan sholawat oleh Ketua dan jajaran pengurus Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kecamatan Ujung Tanah. Warga sekitar juga sangat antusias menyambut momen penuh berkah […]

Read more