Diskominfo Manado Lakukan Studi Tiru Pemanfaatan CCTV di Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Manado melakukan kunjungan ke Diskominfo Kota Makassar, Rabu (21/2/2024).

Agenda tersebut terkait studi tiru pemanfaatan  CCTV dan penyelenggaraan hubungan masyarakat yang berlangsung di War Room, Lantai 10 Balai Kota Makassar.

Perwakilan Diskominfo Manado, Kepala Bidang Aptika, Ferdinan L dan Kepala Bidang Persandian Novi A.P Sugeha disambut langsung oleh Plt Kepala UPTD War Room Kota Makassar, Petryanto Nua Pasha.

Ferdinan mengatakan, kunjungan tersebut dilakukan sebagai upaya memaksimalkan pemanfaatan teknologi informasi yang memiliki kaitan erat dengan pelayanan publik.

Studi tiru terkait regulasi pemanfaatan CCTV serta penyelenggaraan hubungan masyarakat,  dan media kemitraan di Kominfo Makassar. Semua ini terkait transformasi digital dan bagaimana kita meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Banyak yang bisa kita pelajari terkait bagaimana pengelolaan CCTV di Kota Makassar baik untuk memantau arus lalu lintas maupun kondisi di berbagai sudut kota, tentu memberi rasa aman bagi masyarakat,” lanjut Ferdinan.

Semetara itu, Petryanto mengungkapkan bahwa Diskominfo Makassar bersama pemerintah kota selalu membuka ruang untuk bersinergi terkait penggunaan teknologi informasi dan peningkatan layanan masyarakat.

“Tentu kita selalu siap menerima kunjungan ataupun kordinasi terkait bagaimana kita bisa membangun kota yang memanfaatkan teknologi informasi atau teknologi digital dalam upaya meningkatkan pelayanan kita terhadap masyarakat,” imbuhnya.

Dalam kunjungan itu, perwakilan Diskominfo Manado pun diajak secara langsung melihat pemantauan CCTV, aktivitas Call Center 112 hingga meninjau langsung ruang server di War Room Kota Makassar. (Inf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Wakil Wali Kota Makassar Hadiri Buka Puasa Bersama ASITA dan AirAsia di Kapal Phinisi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menghadiri acara buka puasa bersama yang digelar oleh Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA) dan maskapai penerbangan AirAsia. Acara ini berlangsung di atas kapal Phinisi Makessing, yang berlabuh di Anjungan Pantai Losari, Senin (10/3/2025). Dalam sambutannya, Aliyah Mustika Ilham menyampaikan apresiasi atas kolaborasi ASITA dalam […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Anggota DPRD Kota Makassar, Fasruddin Rusli Menyerap Aspirasi Konstituennya di Minasa Upa

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Kota Makassar, Fasruddin Rusli memulai reses pertamanya di Jalan Minasa Upa Blok L4, Kelurahan Minasa Upa, Kecamatan Rappocini, Senin (10/3/2025). Acil–sapaan akrab Fasruddin Rusli menggelar reses yang merupakan bagian dari tugasnya sebagai Anggota DPRD Makassar. Dalam agenda ini, dia menyerap aspirasi konstituennya. Pada pertemuan trsebut hadir pula Lurah Minasa Upa, […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Pererat Hubungan Silaturahmi, Pangdam XIV/Hsn Terima Kunjungan Kakanwil Ditjenpas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno, menerima kunjungan silaturahmi Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Sulsel, Rudy Fernando Sianturi, di ruang tamu Pangdam, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Senin (10/3/2025). Rombongan Kakanwil Ditjenpas Sulsel, bersama jajaran pegawai di lingkungan kantor wilayah disambut dengan hangat oleh Mayjen Windiyatno beserta sejumlah Pejabat […]

Read more