DONGKELOR, Pergilah Corona Bersama Kak Nisa

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sahabat Perpustakaan, salah satu upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid – 19 adalah berupaya tetap tinggal di rumah dan mematuhi protokol kesehatan. Nah, untuk menambah kebahagiaan di rumah bersama keluarga, DONGKELOR atau Dongeng Keliling Online dari Rumah by Dongkel Perpusling Dinas Perpustakaan Makassar akan hadir lagi di hari Sabtu ini (13/6/2020). Tentunya tetap live on Instagram @dongkelperpusling. Catat tanggalnya ya dan waktunya masih seperti biasa di pukul 10.00 sampai 11.00 Wita.

DONGKELOR dengan tema “Corona Pergilah” akan menghadirkan pendongeng dari Tim Dongkel Perpusling yakni Kak Nisa Chairunnisa Latief yang dikenal dengan suaranya yang paling lantang di tengah-tengah pendongeng lainnya. Kak Nisa adalah guru sekaligus Kepala Sekolah di RA Mardhati Makassar.

Setelah menjuarai lomba mendongeng tingkat Kota Makassar dan menjadi Ketua Kampung Dongeng Mardhati Makassar, Kak Nisa aktif mendongeng dan menjadi narasumber diberbagai tempat. Kak Nisa pun aktif mengunjungi sekolah melalui program Dongkel Perpusling dan program Kampung Dongeng milik Kak Awam atau Awam Prakoso.

Penampilan Kak Nisa kali ini akan dipandu oleh Host DONGKELOR, Kak Isti Isthie Purnamasari. Nah, penasaran bagaimana cerita mereka untuk mengusir corona, yuk siapkan Instagram-nya masing-masing dan kunjungi IG @dongkelperpusling kemudian klik ikuti agar tidak ketinggalan momen bersama DONGKELOR setiap hari Sabtu.

Bagi yang mendapatkan tugas dari bapak/ ibu gurunya untuk mendengarkan dongeng dan mencatat ceritanya, siapkan alat tulis.

DONGKELOR adalah perluasan layanan Dongkel with Mobile Library inovasi Dinas Perpustakaan Kota Makassar, sebagai salah satu upaya meningkatkan kegemaran membaca khususnya anak-anak. Sebelumnya Dongkel hanya bisa dinikmati terbatas sesuai Kunjungan Mobil Perpusling Kota Makassar. Setelah pandemi Covid -19 maka Dongkel mencoba menyapa penggemarnya langsung dari rumah live Instagram dan ternyata mendapat respon positif masyarakat.

Mari patuhi protokol kesehatan dengan berupaya tetap di rumah, menjaga kesehatan, memperhatikan pola makan teratur dengan gizi seimbang dan istirahat yang cukup. Jika terpaksa bepergian, maka wajib menggunakan masker, sarung tangan, jagak jarak aman dan jangan lupa selalu cuci tangan.

Semua itu dilakukan agar kita bisa menghentikan penyebaran virus Covid – 19 dan kehidupan kita bisa kembali seperti biasa. Banyak membaca dan tidak membagikan informasi yang belum diketahui kebenarannya. Saring sebelum Sharing.

Penulis : Tulus Wulan Juni

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar Pariwisata

Dinas Pariwisata Makassar Mengapresiasi Kehadiran Peserta ICAS 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Mewakili Penjabat Sekretaris Daerah Kota Makassar, Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, menyambut kehadiran para peserta International Conference on Administrative Science (ICAS) 2024 dengan kegiatan sailing bersama di Anjungan Pantai Losari. Dispar Makassar menyampaikan apresiasi atas kehadiran peserta ICAS 2024 dan berharap seluruh peserta dapat menikmati keindahan serta kekayaan budaya yang ditawarkan Kota […]

Read more
Parepare SULSEL

Pangdam XIV/Hsn Kunker di Brigif 11/Badik Sakti, Kodim 1405/Parepare dan Kodim 1421/Pangkep

PAREPARE, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD XIV/Hasanuddin Mia Bobby Rinal Makmun, bersama sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kodam, melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) di Brigade Infanteri (Brigif) 11/Badik Sakti, Kodim 1405/Parepare dan Kodim 1421/Pangkep, Kamis, (17/10/2024). Dalam kunjungan tersebut, Pangdam bertatap muka langsung sekaligus memberikan […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Kakumdam XIV/Hsn Membuka Kegiatan Sosialisasi Tentang Pembentukan Produk Hukum di Lingkungan TNI AD

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Hukum Kodam (Kakumdam) XIV/Hasanuddin Kolonel Chk Bahrun Taslim, S.H membuka kegiatan Sosialisasi Peraturan Kasad Nomor 25 Tahun 2023 tentang perubahan atas Peraturan Kasad Nomor 15 Tahun 2020 tentang Pembentukan Produk Hukum di Lingkungan TNI AD, bertempat di Ruang Bina Yudha (RBY) Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Kamis (17/10/2024). Sosialisasi ini […]

Read more