Empat Amalan Terbaik di Bulan Ramadhan

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM- Keistimewaan bulan Ramadhan dijelaskan dalam Islam melalui berbagai bentuk, seperti pahala ibadah dilipatgandakan, hingga dibukanya pintu surga dan ditutupnya pintu neraka. Hingga semua orang berlomba-lomba berbuat kebaikan di bulan suci yang penuh berkah ini.

Selain dikenal sebagai bulan pengampunan dosa, Allah juga menyediakan bonus pahala berlipat– ganda bagi yang berbuat baik di bulan Ramadhan.

“Setiap amal anak adam dilipatgandakan pahalanya. Tiap satu kebaikan, dilipatkan 10 kali lipat hingga 700 kali lipat.” (HR Bukhari Muslim)

Lalu, apa saja amalan yang bisa dijalankan untuk mendapatkan pahala berlipat ganda selama bulan Ramadan ini?

Berpuasa

Ibadah bulan Ramadhan paling utama dan hukumnya wajib adalah berpuasa. Rasulullah SAW besabda,: “Barang siapa yang berpuasa Ramadhan dengan penuh keimanan dan mengharapkan pahala, maka akan diampuni dosanya yang telah lalu.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Dari Abu Hurairah, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Setiap amalan kebaikan yang dilakukan oleh manusia akan dilipatgandakan dengan sepuluh kebaikan yang semisal hingga tujuh ratus kali lipat. Allah Ta’ala berfirman (yang artinya), “Kecuali amalan puasa. Amalan puasa tersebut adalah untuk-Ku. Aku sendiri yang akan membalasnya. Disebabkan dia telah meninggalkan syahwat dan makanan karena-Ku. Bagi orang yang berpuasa akan mendapatkan dua kebahagiaan yaitu kebahagiaan ketika dia berbuka dan kebahagiaan ketika berjumpa dengan Rabbnya. Sungguh bau mulut orang yang berpuasa lebih harum di sisi Allah daripada bau minyak kasturi.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Berpuasa bukan hanya sekadar menahan makan dan minum, kita juga harus menjaga diri dari hawa nafsu dan perbuatan maksiat. Ketika berpuasa, pahala dari amalan ibadah yang menyertainya otomatis akan dilipatgandakan serta dosa-dosa kita yang telah lalu akan diampuni.

Membaca Al-Quran

Membaca Al-Quran menjadi salah satu amalan berlipat yang sayang dilewatkan selama Ramadhan. Diibaratkan meski hanya satu huruf, membacanya akan mendapat pahala yang berlipat ganda.

Dari Ibnu Mas’ud, Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa membaca satu huruf dari kitab Allah maka baginya satu kebaikan, dan satu kebaikan itu dibalas sepuluh kali lipatnya. Aku tidak mengatakan alif lam mim itu satu huruf; tetapi alif satu huruf, lam satu huruf dan mim satu huruf.” (HR. At-Tirmidzi).

Al-Quran juga diturunkan pada bulan Ramadan. Kesadaran membaca Al-Quran tertera jelas pada salah satu firman Allah SWT, “Bulan Ramadan adalah bulan yang di dalamnya diturunkan Alquran sebagai petunjuk bagi umat manusia dan penjelasan mengenai petunjuk itu, serta pembeda antara yang hak dan batil.” (QS. Al-Baqarah: 185).

Shalat Malam

Rasulullah SAW menganjurkan kita untuk melakukan shalat sunnah di bulan Ramadhan, terutama shalat malam: antara lain shalat tarawih, shalat witir, dan shalat tahajud.

Keutamaan shalat Tahajud di bulan Ramadhan dijelaskan dalam hadis berikut:

Nabi Muhammad SAW bersabda, “Sesungguhnya Allah telah menfardhu-kan puasa Ramadhan dan aku telah men-sunnah-kan bagimu shalat di malam harinya. Maka barang siapa berpuasa di bulan Ramadhan dan shalat sunnah di malam harinya kareka iman dan mengharap pahala dari Allah SWT, keluarlah ia dari dosa-dosanya sebagaimana pada hari dia dilahirkan oleh ibunya,” (HR. Bukhari dan Muslim).

Sedekah

Sedekah merupakan salah satu bagian dari amal jariyah yang pahalanya akan mengalir terus menerus. Nabi Muhammad selalu menganjurkan kita bersedekah atau beramal jariyah, terutama saat Ramadhan. Rasulullah bersabda, “Barang siapa memberi makan orang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun.” (HR. Ahmad)

Manfaat sedekah yaitu menghapus dosa-dosa kita. Jika hidup diibaratkan seperti kertas putih, maka dosa-dosa kita ibarat tinta hitam yang mengotori dan merusak kertas putih tersebut. Dan sedekah lah yang dapat menghapusnya. Rasulullah SAW bersabda, “Sedekah dapat menghapus dosa sebagaimana air memadamkan api.” (HR. Tirmidzi)

Dosa yang bagaimana yang dapat dihapus saat bersedekah, tentunya hanya dosa-dosa kecil. Sedangkan dosa besar diperlukan pertaubatan kepada Allah SWT.

Demikianlah amalan yang pahalanya dilipatgandakan.

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Tingkatkan Akuntabilitas, Itjenal Laksanakan Taklimat Awal Reviu Laporan Keuangan Semester II 2025 di Kodaeral VI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Inspektorat Jenderal TNI Angkatan Laut (Itjenal) secara resmi melaksanakan Taklimat Awal Reviu Laporan Keuangan (LK) Unit Organisasi TNI AL Semester II Tahun Anggaran 2025 di wilayah Komando Daerah TNI Angkatan Laut VI (Kodaeral VI) pada hari Senin (26/01/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari siklus pengawasan tahunan untuk menjamin transparansi dan akurasi data […]

Read more
Jakarta Makassar

Wali Kota Munafri Hadir di APCAT Summit, Perkuat Posisi Makassar dalam Isu Kesehatan Global

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, hadir pada ajang internasional The 8th Asia Pacific Cities Alliance for Health and Development (APCAT) Summit. Appi dijadwalkan memaparkan materi terkait kawan bebas rokok di forum tersebut. Forum strategis yang mengusung tema “Together We Bring Health Solutions”, ini menjadi ruang penting bagi para pemimpin kota di kawasan […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Musrenbang Kecamatan Panakkukang 2026 Tekankan Pengurangan Sampah Organik

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kecamatan Panakkukang melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan pada Senin (26 Januari 2026) bertempat di Hotel Swiss-Belinn Makassar. Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam menyerap aspirasi masyarakat untuk perencanaan pembangunan tahun mendatang. Musrenbang tersebut dihadiri oleh perwakilan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Dinas Perikanan dan Kelautan, Dinas Lingkungan Hidup, Anggota […]

Read more