Exit Meeting LKPD 2024 : Pemkab Poso Siap Tindak Lanjut Rekomendasi BPK

POSO, EDELWEISNEWS.COM – Sehubungan dengan berakhirnya pelaksanaan Pemeriksaan Interim atas Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Poso Tahun 2024, Pemkab Poso menggelar exit meeting bersama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) pada Jumat (21 Maret 2025) di Ruang Pogombo Kantor Bupati Poso.

Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan Surat Tugas Nomor 41/ST/XIX.PLU/02/2025 tanggal 12 Februari 2025 dan Surat Tugas Perubahan Nomor 66/ST/XIX.PLU/03/2025 tanggal 12 Maret 2025.

Pertemuan tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Poso, H. Soeharto Kandar, yang mewakili Bupati Poso, dr. Verna G.M. Inkiriwang, serta Ketua Tim Pemeriksa BPK, Destarina, Sekretaris Daerah, Inspektur, Kepala BKAD, Kepala Bapenda, dan pimpinan OPD lainnya.

Dalam arahannya, Bupati Verna melalui Wakil Bupati menyampaikan apresiasi kepada tim BPK atas kerjasamanya dalam melakukan pemeriksaan interim yang komprehensif. Bupati menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Poso berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah secara akuntabel, transparan, dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Bupati Verna juga berharap hasil pemeriksaan ini dapat menjadi bahan evaluasi yang konstruktif dalam memperbaiki kekurangan yang ada, serta mempertahankan capaian positif yang telah diraih. Bupati menekankan pentingnya komitmen bersama dalam menindaklanjuti rekomendasi BPK sebagai upaya mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik (good governance) dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Poso. (Fb/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Palu Sulawesi Tengah

Polisi Gagalkan Peredaran 24 Kg Sabu di Palu, Tiga Pelaku Ditangkap

PALU, EDELWEISNEWS.COM – Polda Sulawesi Tengah menggagalkan peredaran 24 kilogram sabu di Palu yang dipasok dari Malaysia. Tiga pelaku berinisial MZ, AM, dan RO ditangkap. Kasus ini terungkap setelah MZ lebih dulu ditangkap dengan barang bukti 4 kg sabu di Kelurahan Watusampu, Kecamatan Ulujadi, Selasa (8/4/2025). Berdasarkan pengakuan MZ, Ditresnarkoba Polda Sulteng menangkap AM dan […]

Read more
Poso Sulawesi Tengah

Pemkab Poso Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Komplek Pulau Tarakan

POSO, EDELWEISNEWS.COM— Sebagai wujud kepedulian terhadap warga yang terdampak musibah banjir, Pemerintah Kabupaten Poso menyalurkan bantuan kepada 81 Kepala Keluarga (KK) di Kompleks Pulau Tarakan. Penyerahan bantuan berlangsung di SDN 26 Gebang Rejo, pada pukul 11.00 Wita, Kamis (17/4/2025). Bantuan yang disalurkan mencakup berbagai kebutuhan pokok, seperti beras, mie instan, gula pasir, air minum, minyak […]

Read more
Poso Sulawesi Tengah

Bupati Poso Verna Sambut Pemeriksaan BPK RI : Wujud Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Daerah

POSO, EDELWEISNEWS.COM – Bupati Poso, dr. Verna G.M. Inkiriwang menerima audiensi dari Tim Pemeriksa Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Provinsi Sulawesi Tengah, dalam rangka pelaksanaan entry meeting pemeriksaan terinci atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Poso Tahun Anggaran 2024. Kegiatan berlangsung di ruang kerja Bupati Poso, Rabu (16/4/2025). Pertemuan ini menandai […]

Read more