Festival Vaksinasi Makassar Adalah Salah Satu Program Makassar Recover

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Festival Vaksinasi Makassar  secara resmi digelar di Hotel Dalton Jalan Perintis Kemerdekaan, Kamis (18/3/2021).

Event akbar ini merupakan inovasi di bawah kepemimpinan Danny – Fatma untuk menekan laju pergerakan Covid-19 .

Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto yang ditemui di lokasi acara mengatakan, festival ini adalah salah satu pencanangan program Makassar Recover.

“Program Makassar Recover hari ini mengadakan Festival Vaksinasi, rencananya akan dihadiri Bapak Presiden RI Joko Widodo. Kita harapkan festival ini dapat  membentengi kekebalan tubuh masyarakat dari serangan virus covid-19,” harap Danny.

Sejak pagi hari peserta yang mengikuti vaksin ini sudah berdatangan. Mereka yang hadir diutamakan tenaga pendidik atau guru – guru, disamping itu tenaga kesehatan juga siap di bilik kontainernya masing – masing untuk melakukan vaksin.

“Ada dua bilik yang kita sediakan saat ini sebagai percontohan, selanjutnya bilik seperti itu akan kita tempatkan di seluruh kelurahan di Makassar. Fungsinya dua bilik tersebut, yang satu sebagai klinik kecil untuk mengetahui kondisi seseorang lewat screening, lalu bilik selanjutnya sebagai tempat pendaftaran,” jelas Danny menambahkan.

Keadaan ramai akibat peserta vaksin berdatangan di Hotel Dalton, hingga pihak panitia tetap melaksanakan  protokol kesehatan yang sangat ketat. (Hid)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

BPBD Makassar Gandeng Yonsipur dan PMI, Akhirnya Warga Buloa Nikmati Air Bersih Berkat Teknologi RO

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Keterbatasan peralatan tidak menjadi penghalang bagi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar untuk tetap hadir melayani masyarakat. Dalam upaya memenuhi kebutuhan air bersih warga terdampak, BPBD Kota Makassar menyalurkan bantuan air bersih di Kecamatan Tallo, Kelurahan Buloa, melalui kolaborasi lintas sektor yang berdampak nyata. BPBD Kota Makassar menggandeng Yon Zeni Konstruksi […]

Read more
Makassar SULSEL

Sidak di MGC, Munafri Dapati Pegawai Santai Merokok Saat Jam Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menunjukkan ketegasan terhadap disiplin pegawai saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Mal Pelayanan Publik (MPP) yang berlokasi di Gedung Makassar Government Center (MGC) lantai 2, Selasa (13/1/2025). Munafri mendadak geram terhadap pegawai DPM PTSP di gedung Mal Pelayanan Publik (MPP). Pasalnya, saat melakukan sidak, orang nomor satu […]

Read more
Makassar SULSEL

Proyek RISE Jadi Andalan Makassar Atasi Sanitasi dan Banjir Perkotaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memaparkan berbagai program unggulan Pemerintah Kota Makassar dalam menghadapi persoalan banjir, akses air bersih, sanitasi. Dan kontaminasi lingkungan perkotaan, di hadapan World Resources Institute (WRI) Ruan dan Program Penelitian RISE (Revitalizing Informal Settlements and Their Environment) Indonesia. Paparan tersebut disampaikan Munafri Arifuddin saat menghadiri wawancara singkat bersama […]

Read more