Hadiri Vaksinasi Pelajar, Danny Harap Pembelajaran Tatap Muka Segera Diberlakukan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Gerakan vaksinasi merupakan salah satu solusi atau cara yang diharapkan dapat menjaga dari paparan virus corona dan imunitas tubuh seseorang.

Untuk itu, Walikota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto menyerukan untuk mensukseskan gerakan tersebut dengan senantiasa mengimbau warganya untuk ikut vaksin. 

Termasuk para pelajar yang juga masuk dalam daftar penerima vaksin dan bertahap akan dilaksanakan di masing-masing sekolah.

Dalam rangka mensukseskan vaksinasi massal ini , Walikota Makassar Danny Pomanto berkesempatan mengunjungi SMPN 24 Makassar yang beralamat di Jalan Baji Gau No 24, Selasa (31/8/2021).

Saat Danny memberikan sambutan, ia pun mengimbau agar bersama mensukseskan program vaksinasi dan tetap menjaga protokol kesehatan.

“Anak-anakku dan juga para orang tua serta masyarakat Makassar, ikutki’ vaksin. Dengan mengikuti vaksin kita bersama -.sama melawan pandemi,” ujarnya.

“Jika tingkat penularan semakin rendah, maka sekolah akan dibuka kembali. Kita akan kembali bersekolah dengan protokol kesehatan yang ketat,” imbuh Danny.

Vaksinasi pelajar yang ditargetkan diikuti 1.000 pelajar setiap harinya ini, diharapkan bisa melindungi pelajar dari paparan virus covid-19.

“Meski vaksin bukan jaminan dibukanya sekolah, tapi vaksin dapat menjaga diri kita dari paparan virus. Kita ikhtiar saja semoga masa sulit ini bisa dilewati. Peduliki’ salamaki,” terangnya.

Gerakan vaksinasi atas inisiasi Badan BINDA Sulsel bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Makassar dan Dinas Pendidikan Makassar ini, juga turut dihadiri Kabag Ops BINDA Sulsel Kolonel Infanteri Andi Baso, Asisten 1 Pemkot Makassar Muh Yasir, Plt Kepala Dinas Pendidikan Makassar Nielma Palamba serta para guru SMPN 24 Makassar.

Usai memberikan sambutannya, Danny melihat langsung pelaksanaan vaksin, ditengah -tengah siswa dia memberikan semangat bagi pelajar yang telah di vaksin. (Hum)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Organisasi Media Sulsel Gelar Dialog Dampak Efiensi Anggaran, Anggota Komisi I Siap Perjuangkan ke Pusat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Diskusi serial bertajuk “Dampak Efisiensi Anggaran terhadap Media” yang digelar di acara Ramadan Project Fest, Makassar by hn.event, menghadirkan berbagai pandangan dari tokoh media dan pejabat mengenai kebijakan efisiensi anggaran dan dampaknya terhadap industri pers. Serial diskusi digelar, Jumat (14/3/2025) sore ini di Jalan Toddopuli Raya Timur dengan moderator Tenri Burhan. Salah […]

Read more
Makassar SULSEL

Bappeda Makassar Menggelar Musrembang RKPD Kota Makassar tahun 2026

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bappeda Kota Makassar menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) RKPD Kota Makassar tahun 2026 di Hotel Claro Makassar, Kamis (13 Maret 2025). Forum ini dibuka oleh Walikota Makassar Munafri Arifuddin, yang juga dihadiri Wakil Walikota Makassar Aliyah Mustika, Pj Sekretaris Daerah Irwan Adnan, Staf Ahli Walikota, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah A. Zulkifly, […]

Read more
Jakarta SULSEL

Kapolri Lantik Irjen Pol Rusdi Hartono sebagai Kapolda Sulsel, Gantikan Irjen Pol Yudhiawan

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo resmi melantik Irjen Pol Drs. Rusdi Hartono, M.Si sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan menggantikan Irjen Pol Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si. Pelantikan tersebut berlangsung di Aula Rupatama Mabes Polri, Jakarta, pada Jumat (14 Maret 2025). Pelantikan ini merupakan bagian dari upacara serah terima jabatan […]

Read more