Husler Lantik Jumahir Sebagai PAW Kades Matano

LUTIM, EDELWEISNEWS.COM – Bupati Luwu Timur, H. Muhammad Thoriq Husler didampingi Ketua DPRD Kabupaten Luwu Timur, Amran Syam melantik Jumahir sebagai Kepala Desa Matano Pengganti Antar Waktu Masa Bakti 2020-2021. Prosesi pelantikan berlangsung di halaman Kantor Desa Matano, Kamis (16/01/2020).

Jumahir dilantik menggantikan Indrawijaya yang sebelumnya menjabat Plt. Kades Matano. Saat ini, Indrawijaya menjabat Sekcam Nuha.

“Saya berharap kepala desa yang baru dilantik dapat segera melaksanakan tugas sesuai aturan Perundang-Undangan yang berlaku. Layani masyarakat dengan baik dengan tulus dan ikhlas,” kata Bupati Luwu Timur.

Lebih lanjut, Husler mengatakan, seluruh aparat pemerintah desa harus saling bersinergi dan bekerja sama membangun desa. Ia juga berharap agar pemerintah desa dapat mendukung program pemerintah di sektor pariwisata.

“Kedepan, saya harapkan Desa Matano dapat menjadi salah satu destinasi wisata yang bisa dibanggakan bersama,” harapnya.

Turut hadir Kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Luwu Timur, camat dan kepala desa se-Kabupatan Luwu Timur. ( hum)

Editor : Yulia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Jadi Narsum pada PAPPRI Goes to Campus, Kadis Pariwisata Makassar Paparkan 17 Subsektor Ekonomi Kreatif

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Kota Makassar, Achmad Hendra Hakamuddin, hadir sebagai narasumber pada PAPPRI Goes to Campus yang berlangsung di Gedung Arsjad Rasyid, Universitas Hasanuddin, Rabu (19/11/2025). Dalam kegiatan yang mengusung tema “Membangun Generasi Musik Masa Depan” ini, Kadis Pariwisata menyampaikan gambaran komprehensif mengenai 17 subsektor ekonomi kreatif yang menjadi landasan pengembangan […]

Read more
Makassar SULSEL

Dorong Transformasi Digital Parkir, Munafri-Aliyah Bagikan Smartphone ke Jukir

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menyerahkan enam unit smartphone kepada juru parkir (jukir) pengguna QRIS Perumda Parkir Makassar Raya. Penyerahan smartphone berlangsung di area Pasar Baru, Jalan W.R. Supratman, disaksikan Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan, Ricky Satria, dan Direktur Utama Perumda […]

Read more
Makassar SULSEL

Aliyah Mustika Ilham Ingatkan ASN Waspada Aktivitas Keuangan Ilegal

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, membuka kegiatan Sosialisasi, Literasi, dan Edukasi Keuangan yang diselenggarakan oleh PT Bank Perekonomian Rakyat (BPR) Sulawesi Mandiri. Kegiatan bertema “ASN Cerdas Finansial di Era Maraknya Aktivitas Keuangan Ilegal” ini berlangsung di Ruang Sipakatau, Kantor Wali Kota Makassar, Rabu (19/11/2025). Dalam sambutannya, Aliyah Mustika Ilham menekankan […]

Read more