Infita Windiyatno Dikukuhkan sebagai Ibu Raksakarini Sri Sena Kodam XIV/Hsn

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno, mengukuhkan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD XIV/Hasanuddin Ny. Infita Windiyatno, sebagai Ibu Raksakarini Sri Sena Kodam XIV/Hasanuddin.

Acara pengukuhan berlangsung di Balai Pertemuan Hasanuddin (BPH) Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar. Kamis (2/01/2025).

Dalam prosesi pengukuhan tersebut, Ny. Infita Windiyatno dikukuhkan sebagai Ibu Raksakarini Sri Sena, yang merupakan Ibu asuh bagi seluruh personel Kowad (Korps Wanita Angkatan Darat) di jajaran Kodam XIV/Hasanuddin. Pengukuhan ditandai dengan pemasangan selempang dan penyematan lencana oleh Mayjen TNI Windiyatno.

Dalam sambutannya, Ny. Infita Windiyatno mengharapkan kepada segenap prajurit Kowad, agar tetap menjaga soliditas seperti yang telah terwujud selama ini. Menurutnya kondisi seperti ini, tentunya sangat positif dalam mendukung keberhasilan tugas pokok sehari-hari yang semakin kompleks dan penuh dengan tantangan.

“Sebagai Ibu Asuh yang baru, saya juga berharap kepada saudari, adik dan anakku sekalian agar senantiasa melaksanakan tugas secara profesional sesuai tanggung jawab masing-masing, namun tidak melupakan kodrat kita sebagai wanita. Dalam hal ini sebagai seorang istri dan ibu bagi putra-putri di rumah, sehingga semua tugas dapat berjalan dengan optimal dengan landasan keselarasan dan keserasian. Ingatlah selalu ‘Meskipun wanita tetap militer, meskipun militer tetap wanita,” pungkasnya. (

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Dinas Lingkungan Hidup Makassar Gelar Forum SKPD 2025, Fokus Pengelolaan Sampah Berbasis Ekonomi Sirkular

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Makassar menggelar Forum SKPD Tahun 2025 dengan tema : Mewujudkan Kota Berkelanjutan melalui Pengelolaan Sampah Berbasis Ekonomi Sirkular dan Pengendalian Pencemaran Lingkungan. Kegiatan secara langsung dibuka oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Kota Makassar, Andi Irwan Bangsawan. Dalam sambutannya mewakili Wali Kota Makassar, Irwan Bangsawan mengatakan, agenda […]

Read more
Bulukumba SULSEL

Pj Gubernur Prof Fadjry Djufry Tinjau Pasar Sentral Bulukumba

BULUKUMBA, EDELWEISNEWS.COM. – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bulukumba dibawah kepemimpinan Andi Muchtar Ali Yusuf dan Andi Edy Manaf terus berupaya mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. Salah satunya dengan menyelesaikan revitalisasi Pasar Sentral Bulukumba. Tujuan revitalisasi ini agar mampu mengembalikan fungsi Pasar Sentral sebagai pusat perputaran ekonomi di daerah. Pj Gubernur Sulsel, Prof Fadjry Jufri melakukan peninjauan ke pasar […]

Read more
Bulukumba SULSEL

Dikunjungi Prof Fadjry Djufry, Perbaikan Irigasi Tersier di Bulukumba Berhasil Tingkatkan Hasil Panen Petani

BULUKUMBA, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry dan Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf melakukan peninjauan ke pembangunan irigasi tersier di dua titik, yakni irigasi pracetak di Desa Batukaropa, Kecamatan Rilau Ale dan irigasi pracetak di Desa Bulo-bulo di Kecamatan Bulukumpa, Senin (3 Februari 2025). “Alhamdulillah dengan adanya irigasi ini perairan sawah masyarakat jadinya […]

Read more