IPI Sulsel Gelar Silaturahmi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bertempat di Cafe Langit, Rumah Makan Ulu Juku, Panitia Musda Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) Sulawesi Selatan tahun 2019 mengadakan silaturahmi, sekaligus pembubaran panitia yang ditandai pelepasan ID Ketua Panitia, Nasri Muh Abduh oleh mantan Ketua IPi Provinsi Sulsel, Nilma Maddi, Selasa (24/12/2019).

Ketua panitia menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah mensukseskan penyelenggaraan seminar dan Musda IPI, dengan terpilihnya Ketua IPI yang baru Quraisy Mathar.

Lanjutnya, momen kebersamaan yang terjalin selama ini dikepanitiaan tetap dilanjutkan dengan mendukung program-program Ketua IPI Provinsi Sulawesi Selatan yang baru dan memperkuat komunitas pustakawan

“Yakni Kelompok Kerja Pustakawan (KKP) Sulawesi Selatan yang digagas sejak 10 Maret 2017 sebagai wadah pengabdian pustakawan kepada masyarakat, yang akan bersinergi dengan Dinas Perpustakaan Provinsi dan Kabupaten/ Kota sebagai salah satu tim eksternal dalam pembinaan dan pengembangan perpustakaan,” terang Nasri.

Kelompok Kerja Pustakawan (KKP) Sulawesi Selatan sebagai tim eksternal Dinas Perpustakaan Makassar, telah berkonstribusi mensukseskan program Sentuh Pustaka di Kota Makassar dengan menghadirkan Perpustakaan Sekolah sesuai Standar Nasional Perpustakaan (SNP). Kehadiran KKP sebagai tim eksternal ini diharapkan dapat membantu lebih luas lagi perpustakaan sekolah di berbagai daerah di Sulawesi Selatan.

Penulis : Tulus Wulan Juni

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
SULSEL Takalar

Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kasal Kunjungan Kerja di Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno bersama Forkompinda Sulsel mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, SE, MM, M.Tr.Opsla bersama rombongan di Desa Punaga, Kec. Laikang, Kab.Takalar, Sabtu (19/4/2025). Dalam kunjungan ini dilaksanakan kegiatan program ketahanan pangan dan layanan kesehatan gratis yang diinisiasi oleh TNI AL. […]

Read more
SULSEL Takalar

Kasal Tinjau Program Ketahanan Pangan TNI AL di Wilayah Lantamal VI Makassar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM.– Dalam rangka mengimplementasikan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang bertujuan untuk memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali melaksanakan peninjauan terhadap program ketahanan pangan yang diselenggarakan […]

Read more