MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Pencanangan Hari Kebudayaan Kota Makassar ditetapkan pada 1 April nanti. Menyambut hal tersebut diadakan rapat persiapan teknis di ruang Sipakalebbi Kantor Balaikota Makassar, Kamis (28/3).
Pemkot Makassar melalui Dinas Kebudayaan akan menggelar hari kebudayaan, bulan budaya serta parade budaya.
Hadir pula dalam rapat yakni Camat Mamajang Edward Supriawan, Camat Rappocini Sulyadi Perdana Putra, Camat Tamalanrea Muhammad Rheza, Camat Makassar Alamsyah Sahabuddin, Camat Panakkukang Andi Pangerang, Camat Bontoala Arman, dan sejumlah camat se-Kota Makassar, Kepala Dinas Tenaga Kerja serta seluruh Kepala OPD lingkup Kota Makassar.
Untuk diketahui, demi meramaikan pencanangan hari budaya pada tanggal 1 April, diimbau agar siswa SD, SMP dan SMA memakai pakaian adat ke sekolah.
Penulis : Jesi Heny