MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kabupaten Ngawi terpukau dengan program-program inovasi yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Makassar, salah satu inovasi yang membuat tertarik Pemkab Ngawi adalah Dongkel with Mobile Library dari Dinas Perpustakaan Makassar.
Hal itu diungkapkan saat rombongan yang dipimpin oleh Asisten I Kabupaten Ngawi, Hermiati Retno Sriwulan berkunjung ke Kota Makassar, Kamis (27/06).
Kunjungan kerja Pemkab Ngawi Provinsi Jawa Timur diterima oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Kota Makassar, A. Ahmad Kafrawi dan didampingi Kepala Bidang Perencanaan dan Pengendalian Bappeda Kota Makassar, Anwar beserta Kepala Sub.Bidang Pengendalian, Robbi Taftazani di ruang rapat Bappeda Kota Makassar.
Inovasi Dongkel Perpusling/ Dongkel With Mobile Library Dinas Perpustakaan Kota Makassar berjalan mulai awal tahun 2016 dan tahun 2017 memperoleh penghargaan sebagai 99 Top Inovasi Nasional Pelayanan Publik dari Kemenpan dan RB RI.
Inovasi ini telah menjadi daya tarik berbagai instansi pemerintah provinsi dan kabupaten/ kota di Indonesia untuk diadopsi, karena Dongkel selain dapat meningkatkan kegemaran membaca juga dapat memberdayakan pendongeng serta melestarikan cerita rakyat sebagai budaya di masing-masing daerah.
Penulis : Tulus Wulan Juni
Editor. : Jesi Heny