Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Sulsel Kagum dengan Program Sentuh Pustaka

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan, Moh. Hasan kagum dengan program Sentuh Pustaka, saat melihat langsung Perpustakaan SMP Negeri 6 Makassar, Jumat (14/2/2020). SMP ini adalah salah satu sekolah penerima program Sentuh Pustaka dari Dinas Perpustakaan Makassar.

Moh. Hasan pun memanggil kepala Bidang Perpustakaan, Heri Rusmana untuk melihat pengembangan perpustakaan di sekolah dan perpustakaan hasil Sentuh Pustaka ini, dan dapat menjadi percontohan.

Kadis Perpustakaan bersama rombongan menyusuri semua ruang perpustakaan yang berlantai II ini. Mulai ruang baca dengan daya tampung 1 kelas, ruang koleksi bacaan umum, dan di lantai II ada ruang multimedia dengan daya tampung 1 kelas dan ruang/ area buku paket. Perpustakaan SMP Negeri 6 Makassar telah memisahkan area dan sirkulasi buku paket dan buku bacaan.

Sebelum Sentuh Pustaka, ruang perpustakaan hanya 1 lantai dan berkat keseriusan kepala sekolah melalui program Sentuh Pustaka, perpustakaan pun menggunakan 2 lantai dilengkapi berbagai fasilitas termasuk, termasuk wifi, aplikasi perpustakaan (aplikasi slims sesuai edaran Kemendiknas), buku elektronik dan penyelenggaraannya telah disesuaikan dengan Standar Nasional Perpustakaan (SNP).

Kunjungan ke Perpustakaan SMP Negeri 6 Makassar adalah rangkaian dari Kunjungan Kerja Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan di Kota Makassar dan merupakan bagian dari program roadshownya ke kabupaten/ kota di Sulawesi Selatan.

Kadis Perpustakaan Provinsi Sulawesi Selatan sangat mengapresiasi kegiatan dan inovasi Dinas Perpustakaan Kota Makassar. Kota Makassar banyak memberi “warna” bagi Provinsi Sulawesi Selatan.

Apa yang dilakukan Kota Makassar harus kita bantu dan kita libatkan juga di provinsi, jangan dibiarkan jalan sendiri. Makassar dan provinsi hanya beda tempat kerja saja tapi sama-sama di Kota Makassar,” ungkapnya.

Penulis : Tulus Wulan Juni

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Kapolda Sulsel dan Sejumlah Pejabat Utama Polda dan Kapolres Kena Mutasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Mutasi Polri ini tertuang dalam beberapa Surat Telegram (ST) Kapolri, yang bertujuan untuk memperkuat kelembagaan serta meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Sulawesi Selatan (Sulsel), 12 Maret 2025. Dalam rangka peningkatan kinerja dan penyegaran organisasi, Mabes Polri kembali melakukan mutasi terhadap sejumlah pejabat di lingkungan Polda Sulsel. […]

Read more
Makassar SULSEL

Hamzah Hamid Kembalikan Formulir Pendaftaran Ketua DPD PAN Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Hamzah Hamid kembali menyatakan keseriusannya untuk kembali memimpin DPD PAN Kota Makassar. Hal ini dibuktikan dengan mengembalikan formulir pendaftaran sebagai Ketua DPD PAN Kota Makassar, di Sekretariat DPD PAN Kota Makassar, Kamis (13/3/2025). Anggota DPRD Sulsel ini diwakili Ketua Tim Pemenangan Hamzah Hamid For DPD Kota Makassar, Rasmi Ridjang Sikati. Rasmi yang […]

Read more
Makassar

Rakor Lintas Sektoral Pengamanan Idulfitri 1446 H di Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sulawesi Selatan serta sejumlah pejabat dari berbagai instansi terkait.dalam Rangka Kesiapan Pengamanan Idulfitri 1446 H/2025 yang berlangsung di Hotel Dalton Makassar, Kamis (13/3/2025). Acara ini bertujuan untuk menyusun strategi pengamanan menjelang dan selama perayaan Idulfitri dapat berjalan lancar tanpa ada gangguan […]

Read more