Kapoksahli Pangdam XIV/Hsn Resmi Tutup Pelatihan 25 Kompetensi Dasar Kader Posyandu dan Konselor Laktasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Kelompok Staf Ahli (Kapoksahli) Pangdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Tri Saktiyono, secara resmi menutup pelatihan 25 Kompetensi Dasar Kader Posyandu dan Konselor Laktasi Sejajaran Persit Kartika Chandra Kirana Pengurus Daerah XIV/Hasanuddin, bertempat di Balai Prajurit Jenderal M. Yusuf, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Jumat (24/1/2025).

Dalam sambutan Pangdam XIV/Hasanuddin yang dibacakan oleh Kapoksahli, mengucapkan terima kasih kepada Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan yang telah memberikan berbagai materi pada kegiatan ini, disertai harapan agar sinergitas sesama komponen bangsa dalam kegiatan seperti ini, dapat terus terjaga sehingga dapat memberikan dampak positif dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat serta pembangunan wilayah.

“Selama lima hari, para Kader Posyandu telah mendapatkan ilmu dan wawasan 25 Kompetensi Dasar Kader Posyandu dan Konselor Laktasi. Hal ini tentunya sebagai bekal dalam meningkatkan pelayanan, fungsi, kredibilitas Posyandu sejajaran Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIV/Hasanuddin yang lebih berkualitas,” tandasnya.

Lebih lanjut Pangdam berharap kepada para Kader agar berbagai materi yang telah diterima segera diimplementasikan di Posyandu masing-masing, sehingga dapat memberikan kontribusi positif dalam peningkatan derajat kesehatan, baik kepada masyarakat maupun prajurit beserta keluarganya.

“Yang mana hal tersebut selaras dengan program transformasi kesehatan yang saat ini dicanangkan oleh Kementerian Kesehatan yaitu “Indonesia Sehat” guna mendorong pencapaian Indonesia Emas 2045,” pungkas Pangdam. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pangdam XIV/Hasanuddin Turun Langsung Kawal Ketat Pembangunan KDKMP di Luwu

LUWU, EDELWEISNEWS.COM — Mengawali rangkaian kunjungan kerjanya di wilayah Kodim 1403/Palopo, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko meninjau langsung progres pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Tampa, Kecamatan Ponrang, Kabupaten Luwu. Senin (12/1/2026). Peninjauan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen dan perhatian pimpinan Kodam XIV/Hasanuddin dalam mendukung percepatan pembangunan ekonomi kerakyatan berbasis desa. Pangdam […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Munafri Tinjau Dua Titik Pengungsian Banjir di Biringkanaya, Pastikan Kebutuhan Warga Terpenuhi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Di tengah kondisi cuaca yang masih belum bersahabat, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengawali aktivitas paginya dengan menunjukkan kepedulian dan empati mendalam terhadap warga yang terdampak banjir. Orang nomor satu di Kota Makassar itu turun langsung meninjau dua titik lokasi pengungsian di Kelurahan Paccarekkang dan Kelurahan Katimbang, Kecamatan Biringkanaya, sebagai bentuk kehadiran […]

Read more
Gowa SULSEL

Sidokkes Polres Gowa Gandeng Optik Rizky Makassar Gelar Pemeriksaan Mata Gratis

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Polres Gowa menggelar kegiatan pemeriksaan mata gratis bagi personel Polres Gowa sebagai bentuk perhatian terhadap kesehatan anggota, khususnya kesehatan penglihatan dalam menunjang pelaksanaan tugas sehari-hari. Kegiatan ini berlangsung di Aula Rewako Wira Wicaksana Polres Gowa, Senin (12/1/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Gowa bekerja sama dengan Optik […]

Read more