Kapolda Sulbar : Antusiasme Warga Hadiri FMM Sangat Besar

MAMUJU, EDELWEISNEWS.COM – Meski hujan mengguyur Kota Mamuju, namun pembukaan Festival Maradika Mamuju (FMM) atau Keraton se-Nusantara tetap berlangsung meriah, Selasa (17/12/19).

Pembukaan festival yang berlangsung di Anjungan Pantai Manakarra ini juga dimeriahkan dengan berbagai parade.

Masing-masing dari kerajaan di nusantara menampilkan pertunjukan yang sangat memukau masyarakat Sulawesi Barat. Terlebih saat tarian Lasalaga yang melibatkan ratusan penari menutup dengan indah kegiatan pembukaan Festival Maradika Mamuju.

Kapolda Sulbar Brigjen Pol Drs. Baharudin Djafar, M.Si yang tak ketinggalan hadir memeriahkan pembukaan Festival Maradika melalui Kabid Humas AKBP Hj. Mashura menyebutkan jika antusiasme masyarakat dalam kegiatan FMM sangat besar.

“Hal ini dibuktikan karena maskipun kondisi hujan, kegiatan tetap meriah. Kami salut atas dukungan semua pihak,” ujarnya.

Bupati Mamuju H. Habsi Wahid mengungkapkan rasa syukurnya atas kehadiran para raja di Ibukota Provinsi Sulbar. Selain itu, pihaknya juga berharap agar event ini dapat menjadi agenda tetap yang dilaksanakan dua tahun sekali. “Ini demi melestarikan kekayaan budaya serta mendorong upaya peningkatan industri pariwisata,” kata Habsi.

Terlepas dari sambutannya, Bupati Mamuju juga mengapresiasi kinerja Polda Sulbar dalam menjaga keamanan festival, sehingga sampai saat ini dapat berlangsung dengan aman dan lancar.

Sumber : Humas Polda Sulbar

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mamuju Sulawesi Barat

Irdam XIV/Hsn Kunjungi Lahan Ketahanan Pangan Kodim 1418/Mamuju

MAMUJU, EDELWEISNEWS.COM – Inspektur Kodam (Irdam) XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Berlin Germany, S.Sos., M.M., C.Fr.A., melaksanakan kunjungan ke lahan Ketahanan Pangan Kodim 1418/Mamuju yang berlokasi di Desa Beru-Beru, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat,.Selasa (5/11/2024). Ketahanan pangan yang dikelola oleh Kodim ini melibatkan kolaborasi dengan petani milenial dan kelompok tani setempat, dengan memanfaatkan metode integrated farming […]

Read more
Mamuju Sulawesi Barat

Rumkit TK. III Punggawa Malolo Keluar Sebagai Akreditasi Rumah Sakit Tingkat Kelulusan Utama oleh LAFKI

MAMUJU, EDELWEISNEWS COM – Rumah Sakit (Rumkit) TK. III Punggawa Malolo Kesdam XIV/Hasanuddin yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Binanga, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, telah keluar sebagai Akreditasi Rumah Sakit tingkat kelulusan Utama. Akrediatsi tersebut dikeluarkan oleh Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Indonesia (LAFKI), Selasa (6/8/2024). Akreditasi tersebut tertera dalam Sertifikat Akreditasi Nomor […]

Read more
Mamuju Sulawesi Barat

Pangdam XIV/Hasanuddin dan Pj Gubernur Sulbar Kolaborasi Tanam Sukun di Mamuju

MAMUJU, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P bersama Pj Gubernur Sulawesi Barat Dr. Bahtiar Baharuddin, M.Si melakukan penanaman pohon sukun, bertempat di Makorem 142/Tatag, Jalan Abdul Malik Pattana Endeng, Kab. Mamuju, Prov. Sulbar. Selasa, (21/5/2024). Kegiatan ini mengusung tema “Sinergi Menanam Sukun untuk kehidupan dan perlindungan”. Acara ini diselenggarakan oleh Pemerintah […]

Read more