Kapolres Gowa Pimpin Gelar Operasional dan Anev Bulanan untuk Evaluasi Kinerja

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Polres Gowa dan jajaran Polsek menggelar Operasional (GO) dan Analisa Evaluasi (Anev) bulanan bertempat di Villa De’queen, Kelurahan Malino, Kecamatan Tinggimoncong, Kabupaten Gowa, pada Jum’at (17/5/2024).

Acara ini dipimpin oleh Kapolres Gowa, AKBP R.T.S Simanjuntak, SH, S.I.K M.MnM.I.K, didampingi Wakapolres Gowa, KOlompol Gani, S.H., M.H. Kegiatan ini juga dihadiri oleh para Kabag, Kasat, Kasie, Perwira, dan Kapolsek jajaran.

Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk menganalisa dan mengevaluasi kegiatan operasional dan pembinaan yang telah dilaksanakan oleh Polres Gowa.

Dalam sambutannya, Kapolres Gowa menegaskan pentingnya evaluasi bulanan sebagai forum diskusi untuk mengevaluasi kinerja anggota serta memastikan persepsi yang sama di seluruh Polres dan Polsek jajaran.

Acara dilanjutkan dengan paparan dari masing-masing Kabag, Kasat, dan Kapolsek jajaran. Mereka membahas berbagai isu, termasuk situasi Kamtibmas, penyelesaian masalah, penyerapan anggaran, serta masalah internal anggota.

Kapolres Gowa berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana komunikasi kebijakan pimpinan, dengan harapan petunjuk pelaksanaan dapat diterima dan dipahami hingga tingkat bawah. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa

Kapolres Resmikan Mobil SIM Keliling Ke-2 di Kabupaten Gowa

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolres Gowa, AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., meresmikan penggunaan mobil SIM Keliling kedua milik Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Gowa dalam sebuah acara di Lapangan Apel Griya Bhayangkara Polres Gowa, Selasa (11/03/2025). Peresmian ditandai dengan prosesi pengguntingan pita oleh Kapolres Gowa, diikuti dengan penyiraman air kembang ke mobil SIM Keliling […]

Read more
Makassar SULSEL

Wakil Wali Kota Makassar Hadiri Buka Puasa Bersama ASITA dan AirAsia di Kapal Phinisi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menghadiri acara buka puasa bersama yang digelar oleh Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA) dan maskapai penerbangan AirAsia. Acara ini berlangsung di atas kapal Phinisi Makessing, yang berlabuh di Anjungan Pantai Losari, Senin (10/3/2025). Dalam sambutannya, Aliyah Mustika Ilham menyampaikan apresiasi atas kolaborasi ASITA dalam […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Anggota DPRD Kota Makassar, Fasruddin Rusli Menyerap Aspirasi Konstituennya di Minasa Upa

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Kota Makassar, Fasruddin Rusli memulai reses pertamanya di Jalan Minasa Upa Blok L4, Kelurahan Minasa Upa, Kecamatan Rappocini, Senin (10/3/2025). Acil–sapaan akrab Fasruddin Rusli menggelar reses yang merupakan bagian dari tugasnya sebagai Anggota DPRD Makassar. Dalam agenda ini, dia menyerap aspirasi konstituennya. Pada pertemuan trsebut hadir pula Lurah Minasa Upa, […]

Read more