Kapolsek Bontomarannu Jamin Pelaksanaan Vaksinasi Massal di Kantor Camat Bontomarannu Lancar

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolsek Bontomarannu Iptu Bahtiar, S.Sos, SH, MH menghadiri dan mengimbau peserta vaksinasi massal tahap II di Kantor Camat Bontomarannu, Rabu (25/08/2021).

Pelaksanaan vaksinasi massal diselenggarakan oleh Pemerintah Kecamatan Bontomarannu bekerja sama dengan Puskesmas Bontomarannu dan Polsek Bontomarannu.

Turut hadir dalam kegiatan vaksin massal Camat Bontomarannu Muh. Sabir Bangsawan, S.Sos, Kapolsek Bontomarannu Iptu Bahtiar, S.Sos, SH, MH, Kepala Puskesmas Bontomarannu Dr. Rahmi, Wakapolsek Bontomarannu Iptu H. Mas Arif, SE, dan tenaga medis Puskesmas Bontomarannu.

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Bontomarannu mengimbau kepada peserta vaksin untuk mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker, menjaga jarak, aktif mencuci tangan dan menghindari kerumunan.

Kapolsek Bontomarannu menambahkan bahwa kegiatan vaksin menggunakan jenis moderna, jumlah diskrening 485 orang, divaksin 433 dan ditunda 52 orang.

“Kehadiran Polri disini untuk memberikan rasa aman, agar kegiatan vaksin berjalan lancar,” tambahnya.

Sumber : Humas Bomar

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Organisasi Media Sulsel Gelar Dialog Dampak Efiensi Anggaran, Anggota Komisi I Siap Perjuangkan ke Pusat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Diskusi serial bertajuk “Dampak Efisiensi Anggaran terhadap Media” yang digelar di acara Ramadan Project Fest, Makassar by hn.event, menghadirkan berbagai pandangan dari tokoh media dan pejabat mengenai kebijakan efisiensi anggaran dan dampaknya terhadap industri pers. Serial diskusi digelar, Jumat (14/3/2025) sore ini di Jalan Toddopuli Raya Timur dengan moderator Tenri Burhan. Salah […]

Read more
Makassar SULSEL

Bappeda Makassar Menggelar Musrembang RKPD Kota Makassar tahun 2026

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bappeda Kota Makassar menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) RKPD Kota Makassar tahun 2026 di Hotel Claro Makassar, Kamis (13 Maret 2025). Forum ini dibuka oleh Walikota Makassar Munafri Arifuddin, yang juga dihadiri Wakil Walikota Makassar Aliyah Mustika, Pj Sekretaris Daerah Irwan Adnan, Staf Ahli Walikota, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah A. Zulkifly, […]

Read more
Jakarta SULSEL

Kapolri Lantik Irjen Pol Rusdi Hartono sebagai Kapolda Sulsel, Gantikan Irjen Pol Yudhiawan

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo resmi melantik Irjen Pol Drs. Rusdi Hartono, M.Si sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan menggantikan Irjen Pol Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si. Pelantikan tersebut berlangsung di Aula Rupatama Mabes Polri, Jakarta, pada Jumat (14 Maret 2025). Pelantikan ini merupakan bagian dari upacara serah terima jabatan […]

Read more