Kapolsek Somba Opu Bersama Camat Pantau Vaksinadi Massal di Warkop Perumahan Madani Hertasning

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Polsek Somba Opu selaku pelaksana kegiatan percepatan vaksinasi massal di Warkop Perumahan Hertasning Madani bekerjasama tim vaksinator dari Biddokkes Polda Sulsel menggelar vaksinasi, Selasa (28/12/2021).

Kapolsek Somba Opu Kompol Abdul Rasjak, S.Sos, MH bersama Camat Agussalim, S.Sos, M.Si, yang didampingi Kanit Binmas Iptu Jamaluddin dan Panit 1 Binmas Iptu Amir Pappa memantau langsung kegiatan vaksinasi.

Kehadiran Kapolsek Somba Opu bersama Camat yang didampingi Kanit Binmas dan Panit Binmas meyakinkan bahwa kegiatan vaksin berjalan dengan baik, aman dan lancar serta kondusif.

Terlihat antusiasme warga yang belum divaksin mendatangi area vaksin dengan mengajak keluarga, kerabat dan teman untuk mensukseskan program percepatan vaksinasi covid-19 hingga akhir Desember 2021.

“Harapan kita semua, semoga apa yang menjadi cita-cita dan tujuan pemerintah yakni penuntasan “herd immunity” di Kab. Gowa dapat mencapai 70 persen hingga akhir tahun 2021 ini,” harap Kapolsek.

Sumber : Humas Somba

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Rayakan Hari Anak Nasional dan Hari Puisi Indonesia, SDN Borong Makassar Gelar Pentas Kreativitas Anak

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Suatu kebahagiaan karena hari ini kita memperingati dua momen istimewa, Hari Anak Nasional dan Hari Puisi Indonesia,” kata Elyda Alawiyah, S.Tr.Par, M.Ip mengawali Pentas Kreativitas Anak di SD Negeri Borong, Sabtu (26 Juli 2025). Elyda Alawiyah, atau akrab disapa Bu Ely, merupakan Kepala Perpustakaan Gerbang Ilmu SD Negeri Borong. Hari Anak Nasional […]

Read more
Makassar SULSEL

Munafri-Aliyah Dampingi Menaker RI Tinjau Penyaluran BSU 2025, Pastikan Bantuan Tepat Sasaran

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin bersama Wakil Wali Kota, Aliyah Mustika Ilham (Munafri-Aliyah), mendampingi Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) RI, Prof. Dr. Yassierli, di Kota Makassar. Sebagai Pemerintah Kota Makassar, Munafri-Aliyah hadir menyaksikan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) Tahun 2025 yang dilaksanakan oleh PT Pos Indonesia (Persero) di […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Lantamal VI Makassar Buka Pendaftaran Caba dan Cata PK TNI AL Gelombang II TA. 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Lantamal VI Makassar membuka pendaftaran penerimaan Calon Bintara (Caba) PK. Pria dan Wanita, serta Calon Tamtama (Cata) TNI AL gelombang II Tahun Anggaran (T.A.) 2025 sebagai Ksatria Pengawal Samudera. Pendaftaran secara online dan mengisi formulir pendaftaran melalui internet yang dibuka mulai tanggal 01 Juli 2025 s.d 30 Juli 2025 dengan mengakses di […]

Read more