Kasat Lantas Polres Pelabuhan Makassar Tertibkan Parkir Mobil di Depan Pelabuhan Soekarno Hatta

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Polres Pelabuhan Makassar menggelar penertiban mobil yang biasa parkir di sisi kiri dan kanan di sepanjang Jalan Soekarno. Penertiban dilakukan akibat cara parkir yang semrawut, hingga terjadi penyempitan ruas jalan yang menyebabkan kemacetan. 

Kasat Lantas Polres Pelabuhan AKP Sariepuddin, SH, MH menuturkan, penertiban harus dilakukan karena selama ini parkir kendaraan tersebut terlihat semrawut dan terkesan liar di sepanjang jalan Pelabuhan Soekarno Hatta.

“Penertiban ini dilakukan setelah berkoordinasi dengan Pelindo IV, Otoritas Pelabuhan, Syahbandar dan Polres Pelabuhan,” tutur Kasat Lantas Sariepuddin, Selasa (30/7/2024). 

Kasat Lantas menambahkan, bahwa salah satu faktor penghambat lalu lintas adalah pintu gerbang masuk pelabuhan berdekatan dengan jalan raya, sehingga penumpang memadati area depan Pelabuhan Makassar. 

“Saya sebagai Polantas Polres Pelabuhan bertanggung jawab penuh terciptanya tertib berlalulintas di area ini. Ada yang melanggar, pasti saya akan tindak tegas sesuai aturan yang berlaku dengan cara tilang. Dan memang potensi rawan luar biasa apabila kapal datang,” tegasnya. 

“Saya harus tegas menindak pelanggar di area sepanjang Jalan Nusantara itu. Supaya tidak ada lagi parkir sepanjang jalan depan pelabuhan atau Jalan Nusantara. Baik yang mengantar maupun yang menjemput silahkan masuk ke dalam pelabuhan. Karena pihak Pelindo telah siapkan lokasi parkir di dalam area Pelabuhan Makassar Soekarno Hatta,” imbuhnya. 

Kasat mengucapkan syukur dan berterima kasih kepada pengusaha ekspedisi, karena sudah memberikan arahan kepada para supirnya untuk tertib dalam lalulintas dan tidak memarkir lagi kendaraannya di sepanjang Jalan Nusantara, khususnya di area Pelabuhan Makassar Soekarno-Hatta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

BPBD Makassar Bergerak Cepat Evakuasi 13 Warga Terjebak di Sungai Jeneberang

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Hujan deras yang mengguyur kawasan hulu Sungai Jeneberang berubah menjadi ancaman dalam hitungan menit. Air bah datang tiba-tiba, memutus jalur penyeberangan dan menjebak 13 warga Kota Makassar, di kawasan Air Terjun Jeneberang, Kabupaten Gowa. Mendapat laporan tersebut, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar, bergerak cepat melakukan operasi penyelamatan terhadap 13 warga […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Unit Resmob Polda Sulsel Amankan Pelaku Pencurian dengan Kekerasan terhadap Sopir Taksi Online

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Unit 5 Resmob Subdit 3 Jatanras Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sulawesi Selatan berhasil mengamankan seorang pelaku tindak pidana pencurian dengan kekerasan (curas) yang menyasar seorang sopir taksi online, Sabtu (3/1/2026) sekitar pukul 00.30 Wita. Pengungkapan kasus tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Resmob AKP Wawan Suryadinata, S.I.K., M.H., didampingi Panit 1 […]

Read more
Makassar SULSEL

Pengajian Bulanan di Masjid Kampung Amanah Diisi dengan Zikir dan Ruqiah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Masjid kampung Amanah dan Posko Yatim rutin mengadakan pengajian bulanan yang dirangkaikan dengan penyaluran sedekah beras kepada kaum dhuafa. Kegiatan tersebut didukung penuh oleh Masjid Mitra Pembina yaitu masjid Al Husna Minasa Upa dan DPP IMMIM. Pada pengajian bulanan di awal tahun 2026berbeda dengan pengajian bulanan biasanya yang selalu berkolaborasi dai, qori, […]

Read more