Ketua PKK Sulsel Serahkan Perlekapan Sekolah untuk 200 Siswa di Cambayya dan Bontorannu

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Selatan, Liestiaty F Nurdin didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Makassar menyerahkan bantuan perlengkapan sekolah kepada 200 murid di Kelurahan Bontorannu dan Kelurahan Cambayya.

“Perlengkapan sekolahnya sudah disiapkan, sehingga tugas anak-anakku sekalian adalah belajar, siapa tahu di antara kalian akan ada yang menjadi camat, walikota, ataupun gubernur nantinya,” ujar Ketua TP PKK Prov Sulsel, Selasa (16/07/2019).

Selain menyalurkan bantuan perlengkapan sekolah dari PT Semen Tonasa kepada 200 murid, juga diberikan bingkisan sarung dari ketua TP PKK Kota Makassar.

“Alhamdulillah, ada sarung juga untuk anak-anakku dari ibu walikota, agar kalian bukan hanya rajin belajar tetapi juga rajin shalat dan mengaji,” lanjutnya.

Bantuan perlengkapan sekolah diserahkan sebagian besar diperuntukkan bagi anak-anak yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar, dengan tingkat perekonomian keluarganya yang kurang mampu.

Ketua TP PKK Kota Makassar, Murni Djamaluddin Iqbal saat menyerahkan bantuan memotivasi anak-anak Makassar agar tetap giat belajar.

“Rajinki’ belajar nak,” ujarnya saat menyerahkan bingkisan.

Kebahagiaan terpancar dari wajah anak-anak di Kelurahan Bontomarannu maupun di Kelurahan Cambayya saat mereka menerima perlengkapan tersebut.

Camat Mariso, Juliaman, dalam kesempatan yang sama menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian pemerintah dan juga Semen Tonasa akan masa depan anak-anak di Kecamatan Mariso.

“Kondisi Mariso khususnya untuk permasalahan sosial menjadi tantangan tersendiri, kepedulian seluruh pihak menjadi hal yang sangat kami syukuri,” ujarnya.

Salah satu permasalahan sosial menurut Camat Mariso, yakni terkait penyalahgunaan narkoba yang dikhawatirkan dapat merusak masa depan anak bangsa.

“Permasalahan ini akan kita tangani bersama, dan partisipasi masyarakat pun sangat kami harapkan, demi menyelamatkan generasi bangsa,” ujarnya. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bulukumba Sinjai SULSEL

Gubernur Sulsel Resmikan Jembatan Sungai Balampangi Penghubung Sinjai-Bulukumba

SINJAI, EDELWEISNEWS.COM. – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman meresmikan Jembatan Sungai Balampangi yang terletak di Desa Bua, Kecamatan Tellu Limpoe, Kabupaten Sinjai, Sabtu (31/1/2026). Peresmian jembatan penghubung yang telah lama dinanti oleh masyarakat Kabupaten Sinjai-Bulukumba ini menjadi komitmen Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dalam meningkatkan konektivitas dan memperkuat infrastruktur wilayah. Hal ini juga menjadi upaya mendukung […]

Read more
Makassar SULSEL

Relokasi PKL di Tamalanrea, Pemkot Makassar Kembalikan Fungsi Trotoar dan Drainase

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus menunjukkan komitmen dalam menata ruang publik agar tetap aman, tertib, dan berfungsi sebagaimana mestinya. Langkah nyata kembali dilakukan adalah relokasi Pedagang Kaki Lima (PKL) yang selama ini beraktivitas di titik-titik rawan, khususnya di atas drainase, badan jalan, dan trotoar yang berpotensi menghambat aliran air serta membahayakan keselamatan pengguna […]

Read more
Makassar SULSEL

OPD Teken Perjanjian Kinerja 2026, Munafri Tekankan Perencanaan Presisi dan Kolaborasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus memantapkan langkah reformasi birokrasi dengan menekankan kinerja yang terukur dan berdampak langsung bagi masyarakat. Melalui Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2026, arah pembangunan pemerintahan yang berfokus pada percepatan pelayanan publik, penguatan koordinasi lintas perangkat daerah, serta integrasi program dari hulu hingga hilir. Komitmen tersebut menjadi pijakan awal untuk memastikan […]

Read more